Wow! Megahnya Pasar Ramadan di Uni Emirat Arab
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Wisata Kuliner Ramadan

Wow! Megahnya Pasar Ramadan di Uni Emirat Arab

Johanes Randy - detikTravel
Kamis, 25 Jun 2015 18:30 WIB
Wow! Megahnya Pasar Ramadan di Uni Emirat Arab
(Royal Show Expo)
Dubai - Wisata kuliner Ramadan tidak hanya ada di Indonesia, namun juga di banyak negara muslim seperti Uni Emirat Arab. Kelebihannya, pasar kuliner Ramadan di Uni Emirat Arab bisa sekalian belanja mewah dan heboh!

Setiap bulan Ramadan, berbagai pusat perbelanjaan hingga hotel di Uni Emirat Arab saling lomba untuk mengadakan pasar Ramadan. Dihimpun detikTravel, Kamis (25/6/2015) berikut beberapa Pasar Ramadan di Uni Emirat Arab:

1. Ramadan and Eid Festival 2015, Abu Dhabi

(Royal Show Expo)
Acara pasar Ramadan di Uni Emirat Arab yang sudah dimulai adalah Ramadan and Eid Festival 2015. Acara pasar Ramadan tersebut dilangsungkan di Abu Dhabi National Exhibition Centre dari 17 Juni-16 Juli 2015.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, pasar Ramadan rutin itu diadakan sebagai hiburan hingga ajang buka bareng. Dalam Ramadan and Eid Festival 2015 ditampilkan berbagai kerajinan lokal, games, dan tentunya kuliner untuk berbuka.

Selama hampir satu bulan penuh, acara akan dilangsungkan dari pukul 20.00-02.00 waktu setempat. Tentunya para wisatawan muslim dapat berbuka puasa hingga sahur.

2. Ramadan Caravan & Gourmet Majlis, Abu Dhabi

(La Loupe/Facebook)
Acara pasar Ramadan berikutnya di Uni Emirat Arab adalah La Loupe 103, Ramadan Caravan & Gourmet Majlis. Acaranya dilangsungkan di Eastern Mangroves Hotel & Spa by Anantara, Abu Dhabi, pada 2 Juli 2015 saja.

Mengusung tema pop-up market, Ramadan Caravan & Gourmet Majlis akan memanjakan wisatawan muslim dengan berbagai pilihan menu berbuka, pakaian mewah, hingga produk kecantikan ternama. Traveler bisa dapat banyak dalam satu tempat saja.

Untuk makanan berbuka, pilihan kulinernya disaikan langsung oleh Anantara yang sudah ahli dalam bidang perhotelan. soal rasa tentu sudah tidak perlu ditanya lagi. Acaranya berlangsung dari pukul 22.30-01.30 waktu setempat.

3. Ramadan Night Market, Dubai

(Ramadan Night Market)
Selain dua acara sebelumnya, acara Ramadan Night Market yang akan diselenggarakan di World Trade Centre Dubai pada 2 Juli-11 Juli 2015 mendatang juga cukup dinanti. Pasar Ramadan yang akan berlangsung selama 10 hari sebelum Lebaran tersebut, menjadi opsi belanja dan kulineran.

Ramadan Night Market akan dihiasi oleh lima paviliun yang menjual pakaian, produk kecantikan, elektronik mewah, hingga makanan nikmat. Bagi orang tua yang membawa anak kecil, bahkan bisa menitipkannya di area bermain jika ingin.

Makanan yang ada pun sangat bervariasi, mulai dari bakso, hot dog, es krim, sampai madu arab. Nikmat dan pastinya halal.

4. Shop the Night, Ramadan Delight, Dubai

(The Corner Shop/Facebook)
Pasar Ramadan menarik berikutnya adalah 'Shop the Night, Ramadan Delight' yang diadakan oleh The Corner Shop. Bekerjasama dengan kafe Tom & Serg, acaranya akan menghadirkan berbagai pilihan produk belanja dengan sensasi wisata kuliner berkelas.

Pengunjung yang datang bisa berbelanja pakaian hingga aksesori, dilanjutkan dengan makan malam romantis dengan berbagai suguhan makanan yang dijamin nikmat. Acaranya berlangsung dari 18 Juni-17 Juli 2015, dari pukul 19.00-22.00 waktu setempat.

Uni Emirat Arab memang kian semarak saat bulan Ramadan tiba. Wisatawan muslim pun akan dimanjakan dengan berbagai pasar Ramadan terbaik yang menyajikan makanan nikmat dengan suasana megah. Bisa jadi rekomendasi jika ingin traveling ke Uni Emirat Arab dalam waktu dekat.
Halaman 2 dari 5
Acara pasar Ramadan di Uni Emirat Arab yang sudah dimulai adalah Ramadan and Eid Festival 2015. Acara pasar Ramadan tersebut dilangsungkan di Abu Dhabi National Exhibition Centre dari 17 Juni-16 Juli 2015.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, pasar Ramadan rutin itu diadakan sebagai hiburan hingga ajang buka bareng. Dalam Ramadan and Eid Festival 2015 ditampilkan berbagai kerajinan lokal, games, dan tentunya kuliner untuk berbuka.

Selama hampir satu bulan penuh, acara akan dilangsungkan dari pukul 20.00-02.00 waktu setempat. Tentunya para wisatawan muslim dapat berbuka puasa hingga sahur.

Acara pasar Ramadan berikutnya di Uni Emirat Arab adalah La Loupe 103, Ramadan Caravan & Gourmet Majlis. Acaranya dilangsungkan di Eastern Mangroves Hotel & Spa by Anantara, Abu Dhabi, pada 2 Juli 2015 saja.

Mengusung tema pop-up market, Ramadan Caravan & Gourmet Majlis akan memanjakan wisatawan muslim dengan berbagai pilihan menu berbuka, pakaian mewah, hingga produk kecantikan ternama. Traveler bisa dapat banyak dalam satu tempat saja.

Untuk makanan berbuka, pilihan kulinernya disaikan langsung oleh Anantara yang sudah ahli dalam bidang perhotelan. soal rasa tentu sudah tidak perlu ditanya lagi. Acaranya berlangsung dari pukul 22.30-01.30 waktu setempat.

Selain dua acara sebelumnya, acara Ramadan Night Market yang akan diselenggarakan di World Trade Centre Dubai pada 2 Juli-11 Juli 2015 mendatang juga cukup dinanti. Pasar Ramadan yang akan berlangsung selama 10 hari sebelum Lebaran tersebut, menjadi opsi belanja dan kulineran.

Ramadan Night Market akan dihiasi oleh lima paviliun yang menjual pakaian, produk kecantikan, elektronik mewah, hingga makanan nikmat. Bagi orang tua yang membawa anak kecil, bahkan bisa menitipkannya di area bermain jika ingin.

Makanan yang ada pun sangat bervariasi, mulai dari bakso, hot dog, es krim, sampai madu arab. Nikmat dan pastinya halal.

Pasar Ramadan menarik berikutnya adalah 'Shop the Night, Ramadan Delight' yang diadakan oleh The Corner Shop. Bekerjasama dengan kafe Tom & Serg, acaranya akan menghadirkan berbagai pilihan produk belanja dengan sensasi wisata kuliner berkelas.

Pengunjung yang datang bisa berbelanja pakaian hingga aksesori, dilanjutkan dengan makan malam romantis dengan berbagai suguhan makanan yang dijamin nikmat. Acaranya berlangsung dari 18 Juni-17 Juli 2015, dari pukul 19.00-22.00 waktu setempat.

Uni Emirat Arab memang kian semarak saat bulan Ramadan tiba. Wisatawan muslim pun akan dimanjakan dengan berbagai pasar Ramadan terbaik yang menyajikan makanan nikmat dengan suasana megah. Bisa jadi rekomendasi jika ingin traveling ke Uni Emirat Arab dalam waktu dekat.

(rdy/fay)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads