Cantiknya Kelap-kelip Canton Tower Guangzhou di Malam Hari
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Laporan dari China

Cantiknya Kelap-kelip Canton Tower Guangzhou di Malam Hari

Radian Nyi Sukmasari - detikTravel
Rabu, 16 Mar 2016 08:50 WIB
Cantiknya Kelap-kelip Canton Tower Guangzhou di Malam Hari
(Radian/detikTravel)
Guangzhou - Jika liburan ke Guangzhou, China, tak ada salahnya untuk menyempatkan diri melihat Canton Tower yang berkelap-kelip di malam hari. Warnanya, cantik sekali!

Bersama rombongan dari Norgen Health, detikTravel mengunjungi Canton Tower atau biasa juga disebut Guangzhou Tower. Bangunan ini memiliki tinggi sampai 428 meter dan terdiri dari 107-108 lantai.

Pemandu kami, Alfio Aprilio mengatakan bahwa Canton Tower adalah salah satu menara tertinggi di Asia. Sebab, jika digabungkan dengan antena yang menjulang di bagian paling atas, Canton Tower memiliki tinggi sampai 600 meter lebih.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menara ini terletak di Kota Guangzhou, Provinsi Guangdong, China. Jam bukanya yakni pukul 10.00-21.30 waktu setempat.


(Radian/detikTravel)

Di siang hari warna menara ini terlihat putih keoranye-oranyean. Baru setelah malam hari menara akan berubah-ubah warna mulai dari merah, biru, kuning, ungu, dan hijau. Bahkan, menara ini akan berwarna gradasi pelangi.

Untuk bisa naik ke menara, pengunjung diharuskan membayar 200 Yuan per orang atau sekitar Rp 440.000. Ada lift berkecepatan tinggi untuk naik turun pengunjung dan untuk naik ke menara butuh waktu sekitar 1,5 menit.

Di ketinggian 428 m, pengunjung bisa menikmati panorama kota melalui kaca tembus pandang. Sayangnya, saat kami mengunjungi Canton Tower, cuaca sedang berkabut sehingga pemandangan Kota Guangzhou tidak bisa terlihat.

Meski begitu, pengunjung yang kebanyakan adalah remaja perempuan tetap menyempatkan diri berfoto dengan latar belakang suasana Kota Guangzhou, yang saat itu tertutup kabut.


(Radian/detikTravel)

Di bagian menara, ada wahana spider walk di mana pengunjung bisa berjalan di pinggir tower menggunakan pengaman. Sehingga, jika penumpang tergelincir, maka aman dan tidak akan jatuh. Kemudian, ada wahana Bubble tram yang berbentuk bulan dan bisa berputar 360 derajat sehingga keseluruhan Guangzhou bisa terlihat.

Suvenir yang dijual di ruangan di menara berupa gantungan kunci, kartu pos, dan tempelan kulkas harganya berkisar 15-40 Yuan atau sekitar Rp 30-80 ribu. Meski begitu, ada pula suvenir lain seperti kerajinan perak atau jam tangan yang ditawarkan dengan harga di atas 800 Yuan atau sekitar Rp 1,6 juta.

Menara yang dibangun di area seluas 114 meter persegi mulai tahun 2005 dan dibuka di tahun 2009 ini didesain seperti jam pasir. Bagian tengah menara lebih kecil dari bagian atas dan bawah. Menara terdiri dari 5 bagian. Di dalamnya terdapat food court, ruang pameran, observatorium, ruang konferensi, toko, dan wahana permainan komputer.


(Radian/detikTravel)



(rdn/arradf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads