Gua di Myanmar Ini Berisi Ribuan Patung Buddha Emas
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Gua di Myanmar Ini Berisi Ribuan Patung Buddha Emas

Kurnia Yustiana - detikTravel
Jumat, 22 Apr 2016 17:20 WIB
Gua di Myanmar Ini Berisi Ribuan Patung Buddha Emas
Patung Buddha di dalam Gua Pindaya, Myanmar (Thinkstock)
Pindaya - Wisata ke gua tak selalu hanya bisa melihat stalaktit dan stalagmit. Di Pindaya, Myanmar, ada gua cukup besar yang isinya ribuan patung Buddha Emas.

Gua Pindaya bisa ditemukan di Pindaya, Myanmar. Kalau dari Nay Pyi Taw, ibukota Myanmar, jaraknya sekitar 266 km. Gua tersebut cukup populer dan membuat turis penasaran karena di dalamnya ada ribuan patung Buddha emas.

Ditengok detikTravel dari situs pariwisata Myanmar, Jumat (22/4/2016), ada sekitar 3 gua di area Gua Pindaya. Tapi hanya satu saja yang dibuka untuk umum. Dalam gua tersebut traveler siap-siap saja dibuat kagum dengan ribuan patung Buddha yang usianya mencapai ratusan tahun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sekitar 8.000 patung Buddha diletakkan di berbagai sisi gua batu kapur ini. Wisatawan bisa melihat pesona patung-patung tersebut dari dekat pintu masuk ke gua.


(Thinkstock)

Gua Pindaya ini dijadikan tempat ibadah dengan beberapa altar di dalamnya. Suasananya pun begitu sunyi dan tenang. Sejauh mata memandang, patung Buddha dengan pose yang berbeda-bedalah yang akan terlihat, beserta lekukan perut gua yang menjadi latarnya.

Nah, sebelum tiba di depan pintu gua, wisatawan harus berjalan dulu melewati Pagoda Shwe U Min dengan patung laba-laba besar di depannya. Patung laba-laba ini dibuat berdasarkan legenda setempat.

Masih banyak lagi sisi sekitar Gua Pindaya yang bisa dieksplor keindahan maupun sejarahnya. Traveler yang sudah punya rencana liburan ke Myanmar, jangan lupa masukkan Gua Pindaya dalam itinerary karena memang sayang untuk dilewatkan.


(Thinkstock)

(krn/krn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads