Mozart Dinner Concert adalah wisata kuliner unik yang ditawarkan oleh restoran St Peter Stiftskeller. Restoran ini milik gereja St Peter di kota tua Salzburg.
detikTravel makan di sini, Selasa (22/11/2016) bersama Antavaya Tour. Unik juga melihat sebagian ruangan-ruangan besar gereja disulap menjadi restoran. Meja-meja bundar berjejer dalam ruang makan yang punya langit-langit tinggi dengan dekorasi lukisan Perjamuan Terakhir dari Injil.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
 Para penyanyi opera membawakan lagu karya Mozart (Fitraya/detikTravel) | 
Wow ini penyanyi opera! Ini seperti memindahkan opera ke restoran. Pertunjukan pertama adalah 6 lagu dari opera 'Don Giovanni' karya Mozart. Si penyanyi pria dan wanita bernyanyi sambil berakting seperti di panggung opera.
Selesai 6 lagu ada break pertunjukan dan masuklah hidangan pembuka. Ada Lemon Chicken Soup dengan dumpling keju dan thyme. Kejunya agak masam dan pasti asing untuk lidah Indonesia namun kuah supnya enak sekali.
Usai hidangan pembuka dimulailah sesi kedua yaitu 'Le Nozze di Figaro' masih dari karya Mozart. Ada 7 lagu, dibuka dengan lagu 'Ouverture' yang keren. Kalau mendengarnya, pasti ngeh kalau lagu ini sering dijadikan pengiring musik film animasi klasik macam Tom and Jerry karena nadanya yang dinamis.
 Menu makanan dalam Mozart Dinner Concert (Fitraya/detikTravel) | 
Usai itu masuklah sesi ketiga musik Mozart. Yang tampil adalah masterpiece Mozart yang paling diingat orang sedunia. Inilah 'Eine Kleine Nachtmusik' yang benuansa pesta dansa istana kerajaan Eropa. Mantap banget!
Usai lagu Mozart paling keren ini barulah hadir hidangan penutup yaitu Semi Frozen Parfait Wild Honey. Makan malam konser pun ditutup dengan lagu dari opera 'Die Zauberfloete'. Total ada 20 lagu Mozart yang dibawakan sepanjang acara makan malam ini dari awal sampai akhir.
 Foto: (Fitraya/detikTravel) | 
Bagi wisatawan penggemar musik klasik, Mozart Dinner Concert mesti dicoba. Tapi siapkan bujetnya ya. Disarankan memesan online karena pertunjukan ini laku banget.
Minusnya adalah jeda makan yang cukup lama, perut harus sabar menunggu di antara setiap pertunjukan musik. Jadi kalau kamu lapar berat jangan ke sini, bisa-bisa malah senewen. (fay/krn)












































                    
            
            
Para penyanyi opera membawakan lagu karya Mozart (Fitraya/detikTravel)
Menu makanan dalam Mozart Dinner Concert (Fitraya/detikTravel)
Foto: (Fitraya/detikTravel)
 
 
 
 
 
 
 
 
Komentar Terbanyak
IKN Disorot Media Asing, Disebut Berpotensi Jadi Kota Hantu
Thailand Minta Turis Israel Lebih Sopan dan Hormat
Wisatawan di IKN: Bersih dan Modern Seperti Singapura, tetapi Aneh dan Sepi