detikTravel sempat berkunjung ke Hakuba di Prefektur Nagano, Jepang beberapa waktu lalu. Angin dingin yang berembus dari China dan Rusia yang kemudian bertemu udara hangat Samudera Pasifik menghasilkan salju berbentuk bubuk di wilayah Hakuba.
Dibanding salju di lokasi lainnya, salju Hakuba yang lembut seperti bubuk itu disebut-sebut bisa membuat permainan ski atau snowboarding jadi lebih mengasyikan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hakuba memiliki 40% perlintasan ski untuk pemula, 40% trek untuk peski tingkat menengah, serta 20% sisanya diperuntukan bagi mereka yang sudah ahli. Ini membuat Hakuba jadi tujuan wisata yang sangat menyenangkan untuk seluruh keluarga.
Selain itu, tak perlu khawatir dengan akses menuju lokasi-lokasi ski yang tersebar luas tersebut. Dengan investasi besar yang sudah ditanamkan saat menggelar Olimpiade musim dingin 1998, mengelilingi Hakuba bisa dilakukan dengan sangat mudah dan cepat.
Tersedia bus yang nyaman buat wisatawan. Bus tersebut punya jadwal yang pasti untuk mengantar wisatawan pergi dari satu lokasi ke lokasi lain di sekitar Hakuba. (bnl/bnl)












































Komentar Terbanyak
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Terungkap! Penyebab Kapal Dewi Anjani Tenggelam: Semua ABK Ketiduran
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun