Nggak Bakal Menyesal Main Ski di Hakuba, Jepang
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Laporan dari Jepang

Nggak Bakal Menyesal Main Ski di Hakuba, Jepang

Doni Wahyudi - detikTravel
Selasa, 07 Feb 2017 08:55 WIB
Nggak Bakal Menyesal Main Ski di Hakuba, Jepang
Foto: (Doni Wahyudi/detikTravel)
Nagano - Saat musim dingin, wisata main ski banyak dilakukan traveler dunia. Di Jepang misalnya, banyak yang memilih datang ke Hakuba buat main ski.

detikTravel sempat berkunjung ke Hakuba di Prefektur Nagano, Jepang beberapa waktu lalu. Angin dingin yang berembus dari China dan Rusia yang kemudian bertemu udara hangat Samudera Pasifik menghasilkan salju berbentuk bubuk di wilayah Hakuba.

Dibanding salju di lokasi lainnya, salju Hakuba yang lembut seperti bubuk itu disebut-sebut bisa membuat permainan ski atau snowboarding jadi lebih mengasyikan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wilayah Hakuba ini terletak di kaki Pegunungan Alpen Jepang dengan area permainan ski serta snowboarding sangat luas. Terdapat lebih dari 200 lintasan ski dan 150 lift/gondola untuk mengantar Anda ke titik puncak ski dengan beragam tingkat kesulitan.

Hakuba memiliki 40% perlintasan ski untuk pemula, 40% trek untuk peski tingkat menengah, serta 20% sisanya diperuntukan bagi mereka yang sudah ahli. Ini membuat Hakuba jadi tujuan wisata yang sangat menyenangkan untuk seluruh keluarga.

Selain itu, tak perlu khawatir dengan akses menuju lokasi-lokasi ski yang tersebar luas tersebut. Dengan investasi besar yang sudah ditanamkan saat menggelar Olimpiade musim dingin 1998, mengelilingi Hakuba bisa dilakukan dengan sangat mudah dan cepat.

Tersedia bus yang nyaman buat wisatawan. Bus tersebut punya jadwal yang pasti untuk mengantar wisatawan pergi dari satu lokasi ke lokasi lain di sekitar Hakuba. (bnl/bnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads