Adalah hotel the Dorchester Collection's Coworth Park, yang terletak di Blacknest Rd, Sunningdale, Ascot, Inggris. Letaknya hanya 11 kilometer dari Windsor Castle.
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Salah satu yang termewah adalah the Dower House. Sebuah private house yang disewakan dengan nuansa serba mewah, sejak tahun 1775. Meskipun begitu, sudah ada tambahan aksen modern di dalamnya.
![]() |
Beberapa fasilitas yang ada di dalamnya antara lain 3 kamar tidur, 2 perapian, serta taman cantik yang luas. Ada juga sajian khusus seperti pengalaman makan malam yang seru dan tentunya serba bintang lima.
Harganya pun tidak dibeberkan langsung kepada publik. Biaya menginap hanya ditampilkan saat sang pemesan berencana untuk bermalam di sana. Tetapi, kisaran kelas suite di sana adalah USD 2.000, atau setara dengan Rp 27,9 juta.
Rencananya, pangeran Harry akan bermalam bersama Pangeran William. Nantinya, setelah menikah, Pangeran Harry dan Meghan Markle akan pindah di hotel mewah di wilayah Windsor.
(sna/aff)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum