Desa Cantik Ngong Ping 360 dan Kereta Gantung Lantai Kaca

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Laporan dari Hong Kong

Desa Cantik Ngong Ping 360 dan Kereta Gantung Lantai Kaca

Bona - detikTravel
Rabu, 20 Jun 2018 07:55 WIB
Foto: Desa Ngong Ping 360 (Bonauli/detikTravel)
Hong Kong - Sebuah desa cantik bernama Ngong Ping 360 berada di atas ketinggian Hong Kong. Tertutup kabut dan dingin, bisa dicapai naik kereta gantung lantai kaca. Keren!

Desa Ngong Ping 360 di Pulau Lantau menjadi desatinasi menarik bagi traveler yang berlibur ke Hong Kong. Desa ini berada di ketinggian dan seringkali tertutup kabut.

detikTravel mendapat kesempatan untuk berkunjung ke Desa Ngong Ping 360, beberapa waktu lalu. Saya mencoba untuk menuju desa cantik tersebut dengan menggunakan kereta gantung atau cable car dari Tung Chung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebenarnya, ada dua cara untuk sampai di desa ini yaitu dengan bus dan kereta gantung. Kereta gantung sendiri ada dua, ada yang biasa dan berlantai kaca atau crystal cabin.

Desa Cantik Ngong Ping 360 dan Kereta Gantung Lantai KacaKereta gantung (Bonauli/detikTravel)

Saya memilih kereta gantung karena penasaran dengan crystal cabin-nya. Dengan membayar tiket HKD 290 atau sekitar Rp 514.068 per orang, kamu bisa menikmati kereta gantung dengan layar kaca atau crystal cabin. Kalau mau kereta gantung biasa, kamu bisa bayar lebih murah.

Perjalanan dengan kereta gantung memakan waktu sekitar 25 menit. Namun waktu terasa sangat sebentar, karena selama perjalanan saya dibuat kagum dengan pemandangan dari kereta gantung ini.

Tung Chung sendiri berada dekat dengan Bandara Internasional Hong Kong. Begitu naik kamu bisa melihat pesawat lepas landas dari bandara. Kemudian, pemandangan akan mulai berganti menjadi lautan dan memasuki hutan.

Desa Cantik Ngong Ping 360 dan Kereta Gantung Lantai KacaCristal cabin (Bonauli/detikTravel)

Saya mencoba menikmati keindahan Hong Kong dari lantai kaca di bawah kaki. Semua pemandangannya hijau dan sangat cantik.

Semakin mendekati Desa Ngong Ping, pemandangan di sekitar kaca akan nampak kabur karena kabut. Jarak pandang akan semakin pendek dan udara pun akan terasa semakin dingin.

Sampai akhirnya sata tiba di Desa Ngong Ping. Desa ini memadukan budaya, keindahan alam dan religi ke dalamnya.

Desa Cantik Ngong Ping 360 dan Kereta Gantung Lantai KacaDesa ini sering tertutup kabut (Bonauli/detikTravel)

Begitu keluar dari kereta gantung, saya di sambut dengan pemandangan indah desa ini. Di tiap sisinya, terdapat kedai-kedai makanan dan toko oleh-oleh dengan bangunan gaya jadul.

Sebagai desa wisata, Ngong Ping menawarkan berbagai kegiatan menarik untuk dicoba. Sebut saja Wisdom Path, Po Lin Monastery, Lantau Trail, Tian Tan Budha, Ngong Ping Fun Walk dan lain sebagainya. Karena terbatasnya waktu, saya hanya berjalan-jalan di sekitar desa saja.

Traveler yang tak mau repot bisa memilih paket wisata dengan harga mulai dari Rp 160 atau sekitar Rp 283.624 untuk anak-anak dan HKD 249 atau sekitar Rp 441.389 untuk dewasa. Desa cantik ini mulai buka pukul 10.00-18.00 waktu setempat di hari biasa dan 09-00.18.30 waktu setempat pada akhir pekan. (bnl/fay)

Hide Ads