Kamu Ingin Mendaki Sydney Harbour Bridge Seperti Pangeran Harry?

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Kamu Ingin Mendaki Sydney Harbour Bridge Seperti Pangeran Harry?

Ahmad Masaul Khoiri - detikTravel
Minggu, 21 Okt 2018 16:20 WIB
Pangeran Harry mendaki Sydney Harbour Bridge (Screenshot CNN)
Sydney - Sydney Harbour Bridge merupakan salah satu ikon dari Australia. Pangeran Harry pun terekam menaikinya.

Melansir CNN, Minggu (21/10/2018), aksi Pangeran Harry ini untuk membuka gelaran Invictus Games yang memasuki tahun keempat baru-baru ini. Ia mendaki Sydney Harbour Bridge bersama sejumlah veteran dari acara tersebut.

Mengenakan kemeja hitam, Pangeran Harry menaiki tangga jembatan setinggi 134 meter itu. Cuaca cerah mengiringi pendakiannya, ia ditemani oleh Perdana Menteri Australia Scott Morrison.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Invictus Games adalah pesta olahraga yang diadakan khusus untuk veteran yang terluka atau cacat. Duke of Sussex bersama istrinya, Meghan melakukan tur ke Australia menjelang dimulainya pertandingan pada hari Sabtu esok.

Sejauh ini, mereka telah mengunjungi daerah-daerah yang dilanda kekeringan di New South Wales, naik trem di Melbourne dan mengunjungi Pantai Bondi yang terkenal di dunia. Harry dan Meghan juga bertemu dengan kelompok surfer OneWave agar meningkatkan kesadaran akan masalah kesehatan mental.

Kamu Ingin Mendaki Sydney Harbour Bridge Seperti Pangeran Harry?


Harry dan Meghan tampak berseri-seri wajahnya saat mereka bergabung membentuk lingkaran di kegiatan Anti-Bad Vibes Circle di Bondi Beach. Kelompok ini biasa diisi oleh orang-orang menyukai yoga dan berselancar.

Menjadi bekas koloni Inggris, Ratu Elizabeth II hingga kini masih menjadi kepala negara Australia. Meski begitu ada desakan untuk mengakhiri hubungan negara itu dengan Kerajaan Inggris.

Sebuah jajak pendapat yang berlangsung pada Mei 2018 mengungkapkan bahwa 48% penduduk Australia mendukung pemisahan diri dan menjadi republik. Hanya 30% di antaranya yang mengatakan ingin mempertahankan bentuk monarki.

Kamu Ingin Mendaki Sydney Harbour Bridge Seperti Pangeran Harry?


Harry dan Meghan akan melanjutkan tur dua minggu mereka di Australia. Selanjutnya mereka akan mengunjungi Fiji dan Selandia Baru, sebelum kembali ke Australia untuk upacara penutupan pada 27 Oktober nanti.

Ini adalah pertama kalinya Invictus Games diselenggarakan di Australia, setelah sebelumnya acara di Inggris, Amerika Serikat dan Kanada. Delapan belas negara yang berbeda akan ambil bagian dalam Invictus Games 2018, termasuk Polandia untuk pertama kalinya.

Kembali ke Harbour Bridge Sydney, ada aktivitas menantang yaitu Bridge Climb Sydney alias mendaki jembatan yang melintasi Teluk Sydney tersebut. Untuk menikmati aktivitas ini, yang pasti kita harus menyiapkan kocek untuk membeli tiket.

(Andik Setiawan/d'Traveler)(Andik Setiawan/d'Traveler)


Harga tiket Bridge Climb Sydney pun berbeda dan tergantung kondisi apakah weekday, weekend, malam, siang dan pagi. Pastinya, siapkan saja kocek minimal AUD 170-an hingga 300-an atau setara dengan Rp 1,7-3,1 juta.

Tak perlu takut menikmati fasilitas ini, ada pemandu profesional yang siap mengantar Anda menuju ke puncak tertinggi jembatan ikonik tersebut. Oke, kali ini Richard akan memandu detikTravel dan jurnalis lainnya untuk membawa ke puncak jembatan.

Sebelum masuk, para peserta diberikan kertas yang intinya menyatakan kesiapan dan sehat saat menjalani aktivitas ini. Setelah itu, peserta disuruh menggunakan baju khusus dan alat memanjat lainnya.

Selfie di atas jembatan dengan ponsel? Jangan harap hal tersebut karena peserta tidak diperbolehkan membawa ponsel, kamera digital hingga action cam. Tapi jangan khawatir, sang pemandu membawakan kamera dan siap memotret kita.


Simak juga video 'Pangeran Harry dan Meghan Sapa Anak Berkebutuhan Khusus di Sydney':

[Gambas:Video 20detik]

(msl/aff)

Hide Ads