Batam Thriatlon Akan Ikut Ramaikan IIMF 2014

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Batam Thriatlon Akan Ikut Ramaikan IIMF 2014

- detikTravel
Jumat, 14 Mar 2014 18:11 WIB
Batam Thriatlon Akan Ikut Ramaikan IIMF 2014
Suasana jumpa pers (Putri/detikTravel)
Jakarta - Indonesia International Maritime Festival 2014 segera digelar dalam waktu dekat ini. Sejumlah acara menarik dihadirkan, termasuk Batam Triatlon.

"Ini adalah acara pendamping Indonesia International Maritime Festival 2014," tutur Director Batam Triathlon, Andi Sadrudin dalam jumpa pers Indonesia International Maritime Festival (IIMF) di Balairung Soesilo Soedarman, Kemenparekraf, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta (14/3/2014).

Acara triathlon dipilih sebagai pendamping IIMF karena ajang ini berkembang dengan besar. Selain itu, triathlon juga diikuti oleh kaum profesional dan eksekutif.

"Di sini diikuti 3 cabang berbeda, renang, sepeda dan lari," Andi.

Salah satu syarat untuk peserta yang ikut adalah fisik. Fisik peserta harus kuat. Karena, hampir seluruh kegiatannya akan membutuhkan kekuatan fisik.

"Venue akan di Nongsa Marina Point," terang Andi.

Saat ini, sudah terdaftar 200 peserta. Tertarik ikut?

(shf/shf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads