Ini Kritik Delegasi Asing Peserta JTBF Tentang Jakarta

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ini Kritik Delegasi Asing Peserta JTBF Tentang Jakarta

- detikTravel
Kamis, 04 Des 2014 18:11 WIB
Ini Kritik Delegasi Asing Peserta JTBF Tentang Jakarta
Monas (Fitraya/detikTravel)
Jakarta - Sejumlah buyer yang datang ke Jakarta Tourism Business Forum dari beberapa negara Asia diajak berkeliling Jakarta oleh Disparbud DKI. Mereka pun menyampaikan beragam unek-unek dan kritik tentang Jakarta. Apa saja?

Kemacetan memang masih menjadi isu utama bagi banyak wisatawan asing yang datang ke Jakarta, tidak terkecuali buyer asing. Tidak sedikit buyer yang diundang City Tour baru kali pertama ke Jakarta. Masukan hingga unek-unek pun beragam.

"Sayang di acara City Tour tadi tidak ada bagian mencoba baju tradisional, padahal itu menarik," ujar buyer dari Filipina, Jonna, kepada detikTravel di Rumah Makan Raja Kuring, Jakarta Utara, Kamis (4/12/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jonna yang sedang hamil, baru kali pertama ke Jakarta. Ia juga baru tahu akan udara Jakarta yang panas dan terkesan lembab. Seharusnya ada pemberitahuan dari panitia untuk membawa payung, tambahnya.

Lain lagi dengan Thao, delegasi dari Vietnam. Selain kali pertama datang ke Jakarta, ia mengaku belum tahu banyak soal Jakarta.

"Saya tidak tahu tentang Jakarta sebelumnya, harus lebih banyak promosi," ujar Thao dari Vietnam.

Namun tidak hanya memberi masukan membangun soal pariwisata Jakarta, mereka juga menganggap Jakarta kota yang menarik untuk didatangi. Semoga masukan yang ada dapat menjadi bahan pertimbangan bagi Disparbud DKI Jakarta untuk terus berbenah.

(fay/fay)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads