Penghargaan 'The Best Destination' ini diberikan oleh C-Trip, online marketing tourism yang berpengaruh di Tiongkok. Bali menjadi pemenang dalam Top 10 Best Tourism Destination Network Selection and Award Ceremony, yang digelar tiap tahun.
C-Trip memberikan dua penghargaan kepada Bali, yakni Best Island Tourist Destination (peringkat 1) dan Best Overseas Tourism City (peringkat 2).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Acara pemberian penghargaan berlangsung di Kota Lijiang, Provinsi Yunnan pada Senin (10/1) lalu. Acara ini dihadiri sejumlah pejabat pemerintah Tiongkok, pelaku bisnis pariwisata, serta media. Penghargaan C-Trip memberikan pengaruh cukup besar terhadap pasar di Tiongkok, mengingat perusahaan ini menguasai 55.9% pangsa pasar online pariwisata.
Pada Januari hingga November 2014, jumlah kunjungan wisman Tiongkok ke Indonesia sebanyak 883.725 wisman atau menempati urutan ke-4 teratas setelah wisman dari Singapura (1,32 juta), Malaysia (1,12 juta), dan Australia (996.032) wisman.
Selain promosi dan pemasaran, Menpar juga memberi perhatian serius terhadap aksesibilitas terutama penerbangan langsung (direct flight) dari kota-kota besar Tiongkok seperti Shanghai, Guangzhou, Shenzhen, Ningbo, Hangzhou, Nanjing, dan kota besar lainnya sebagai 10 secondary cities.
(sst/sst)












































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru
Agar Turis Betah, Pemerintah Malaysia Minta Warga Lebih Ramah