Terobosan baru dikeluarkan oleh Kementrian Kesehatan Meksiko. Dari AFP, Selasa (27/1/2015), para penumpang bisa bebas beli tiket subway asal mau berolahraga. Hal ini dilakukan untuk menyehatkan para warga yang terlalu gemuk.
Dimulai dari hari Senin kemarin, puluhan stasiun di Mexico City sudah mulai memberlakukan tiket olahraga tersebut. Ada alat khusus yang akan menghitung kalori yang sudah dibakar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk 80.000 pengguna pertama bisa mendapat pedometer gratis yang bisa mencatat kalori yang terbakar selama beraktifitas. Setidaknya 70 persen dari orang dewasa dan sepertiga anak-anak di kota ini obesitas.
Hal ini juga bisa jadi kabar baik untuk para traveler yang ingin menghemat pengeluaran. Kapan lagi bisa keliling kota dengan subway secara gratis dan sehat karena sekaligus berolahraga.
(shf/shf)












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang