Cinta Thailand, Turis Jerman Rela Datang Untuk Bersih-bersih
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Cinta Thailand, Turis Jerman Rela Datang Untuk Bersih-bersih

- detikTravel
Jumat, 27 Feb 2015 13:30 WIB
Cinta Thailand, Turis Jerman Rela Datang Untuk Bersih-bersih
Peter Rudi Festerling, turis Jerman yang liburan sambil bersih-bersih di Thailand (CNN)
Udon Thani - Banyak alasan untuk berkunjung ke Thailand, seperti berenang di Phi Phi Island atau mencicipi kelezatan pad thai. Namun, turis Jerman ini punya alasan yang beda. Ia datang ke Thailand karena ingin bersih-bersih!

Turis dari Berlin, Jerman bernama Peter Rudi Festerling sering berlibur ke Thailand. Bukannya bersantai di pantai atau berpesta di kelab malam layaknya turis biasa, dia malah datang untuk bersih-bersih.

Dari media lokal Thailand MCOT seperti dikutip CNN, Jumat (27/2/2015), Peter Rudi Festerling ini berprofesi sebagai seorang petugas kebersihan. Pria ini berusia 55 tahun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selama 6 tahun terakhir, Festerling selalu datang ke Udon Thani, Thailand dan menghabiskan liburannya untuk membersihkan tempat-tempat yang dia anggap kotor.

BACA JUGA: Bukan FTV, Tukang Ojek Ganteng Ini Ada di Thailand

Ketika ditanya mengapa selalu datang untuk bersih-bersih, pria Jerman ini mengatakan bahwa dirinya mencintai Thailand. Selain itu, Festerling selalu merasa tidak nyaman jika melihat tempat yang kotor dan tidak rapi.

Festerling pernah terlihat sedang membersihkan rerumputan di pinggir jalan dengan pakai layaknya orang yang sedang berkebun. Dia bahkan pernah mengatur lalu lintas di sana.

Baru-baru ini, Festerling tertangkap kamera penduduk lokal saat sedang mengelap kaca boks telepon umum di depan Hotel Charoen. Fotonya kemudian diunggah ke halaman Facebook Udon Thani. Di dalam foto, ia tampak berkeringat, namun tetap mengelap kaca dengan bersemangat.

BACA JUGA: Mengintip Myanmar dari Kota Paling Utara di Thailand

Banyak yang memberikan komentar positif di halaman Facebook tersebut. Mereka berpendapat bahwa tindakan bersih-bersih yang dilakukan Festerling merupakan contoh yang baik bagi masyarakat.

Saat ini Festerling telah kembali ke Jeman. Tetapi, dia berencana akan tetap datang ke Udon Thani setahun sekali untuk bersih-bersih.

(krn/fay)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads