Baru-baru ini, pesawat Tigerair dengan rute Kuala Lumpur-Singapura delay 2 jam di Bandara Internasional Kuala Lumpur, Malaysia. Hal ini dikarenakan adanya potongan jari di dalam kabin. Berbagai media internasional seperti Straits Times Singapura dan Daily Mail Inggris turut membahas mengenai kejadian ini.
Dirangkum detikTravel dari berbagai sumber, Rabu (18/3/2015), saat itu pesawat sedang dibersihkan sebelum waktu penerbangan ke Bandara Internasional Changi, Singapura tiba. Pembersihan memang rutin dilakukan sebelum pesawat lepas landas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah diperiksa lebih lanjut oleh tim forensik kepolisian, ternyata itu bukan potongan jari manusia, melainkan hanya tiruan! Jari ini diyakini milik penumpang di penerbangan sebelumnya.
Akhirnya, setelah semua pemeriksaan selesai, pesawat pun segara lepas landas. Pesawat ini tiba di Bandara Internasional Changi 2 jam 20 menit dari waktu yang dijadwalkan.
(krn/fay)












































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru
Agar Turis Betah, Pemerintah Malaysia Minta Warga Lebih Ramah