Scrubba Wash Pack merupakan ransel inovasi baru yang didesain oleh seorang traveler Australia bernama Ash Newland. Pria ini membuat Scrubba Wash Pack untuk mempermudah traveler dalam mencuci baju selama jalan-jalan.
Dilongok detikTravel dari situs resminya, Selasa (7/7/2015), Scrubba Wash Pack berbentuk seperti ransel dengan ukuran 54x32 cm dan berat kurang dari 145 gram. Tas ini bisa digunakan untuk membawa barang dan mencuci baju dimanapun dengan air secukupnya dan tanpa aliran listrik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Cara pakainya pun mudah. Anda tinggal memasukkan pakaian kotor, air dan sabun cuci. Tutup bagian atas tas dan gosok-gosok ransel itu dengan tangan seperti saat mencuci pakaian di rumah. Dalam waktu kurang dari satu menit, pakaian sudah bisa dibilas dan dijemur.
Setelah digunakan untuk mencuci, jemur saja Scrubba Wash Pack bersama pakaian Anda. Setelah kering, ransel itu bisa digunakan kembali untuk membawa barang-barang selama traveling.
Scrubba Wash Pack baru akan diproduksi. Pembuat tas ini membuka pre order di situs pendanaan Indiegogo untuk traveler yang tertarik. Jika pemesan sudah mencapai target barulah Scrubba Wash pack mulai diproduksi dan dikirim kepada pemesan sekitar bulan Oktober tahun ini.
(krn/aff)












































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru