Kejadian ini diberitakan oleh beberapa media lokal Inggris seperti Daily Mail dan Mirror. Ditelusuri detikTravel dari berbagai sumber, Senin (27/7/2015) drone yang ditempeli kamera ini belum diketahui siapa pemiliknya dan masih diburu oleh pihak kepolisian hingga sekarang.
Gaya hidup bugil kaum nnudis memang tak sedikit dianut oleh masyarakat Inggris. Kegemaran mereka adalah berjemur di pantai dalam keadaan telanjang bulat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pihak National Trust sebagai pengelola Pantai Studland, sudah mengeluarkan aturan tegas bahwa dilarang menerbangkan drone di atas area pantai tanpa izin pihak berwenang.
"Kita ingin siapapun yang mengetahui informasi insiden drone di Studland untuk berbicara dan menghubungi pihak penjaga pantai, agar kami bisa cepat melakukan tindakan," ujar Joe Bish, juru bicara pihak National Trust seperti yang ditulis Daily Mail.
Sebenarnya pihak pengelola bisa memberikan izin drone untuk terbang di atas pantai nudis, asal yang direkam adalah keindahan pemandangan pantai, bukan fokus ke tubuh telanjang turis. Mereka yang menggunakan drone juga mesti mengantongi izin dari Civil Aviation Authority (CAA) sebagai pihak yang berwenang dan mesti jelas apa maksud dan tujuan dari drone yang terbang tersebut.
Kaum nudis yang gemar telanjang bulat dalam berbagai kesempatan, memang seperti mendapat 'musuh' yaitu kaum Voyeur. Kaum Voyeur ini mengalami kelainan berupa mendapatkan kepuasan seksual dengan cara mengintip lawan jenis yang sedang berganti baju atau telanjang secara diam-diam. Kedua 'jenis' manusia ini memang bagai dua sisi mata uang yang bertolak belakang.
(rdy/aff)












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Melawai Plaza: Markas Perhiasan Jakarta yang Melegenda Itu Tak Lagi Sama