Australia dikenal sebagai salah satu negara penghasil batu akik yang dikenal dengan sebutan opal. Untuk merayakan seratus tahun pertambangan batu opal di Negeri Kanguru itu, akan diadakan pameran batu opal di South Australian Museum, Adelaide, Australia.
Dilansir dari situs resminya, Selasa (18/8/2015), pameran akan diadakan pada 25 September 2015-14 Februari 2016. Di sini akan dipajang batu opal dari Australia dan berbagai negara lain, serta berbagai kisah kehidupan di pertambangan batu opal. Virgin Rainbow, opal yang diyakini terbaik di dunia pun akan dipajang di sana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Opal Virgin Rainbow itu ditemukan di pertambangan sekitar South Australia dan tergolong sangat langka. Kabarnya, batu ini terbentuk dari fosil hewan purba yang telah melalui berbagai proses alam selama jutaan tahun.
Virgin Rainbow ini diduga terbentuk dari fosil belemnite, sejenis cephalopoda (cumi-cumi, sotong) yang hidup di era Mesozoikum. Saat itu, bagian selatan Australia memang masih menjadi lautan luas yang kaya dengan mahkluk purba.
Nah untuk pertama kalinya, batu itu akan bisa dilihat langsung oleh masyarakat luas di South Australian Museum selama pameran opal berlangsung. Jika Anda penggemar batu akik dan ada rencana liburan ke Australia, jangan lewatkan mampir ke pameran tersebut ya!
(shf/shf)
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Bandara Kertajati Siap Jadi Aerospace Park, Ekosistem Industri Penerbangan
Sound Horeg Guncang Karnaval Urek Urek Malang