Cegah Kanker Kulit, Miami Sediakan 'Dispenser' Sunblock untuk Turis

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Cegah Kanker Kulit, Miami Sediakan 'Dispenser' Sunblock untuk Turis

Sri Anindiati Nursastri - detikTravel
Senin, 07 Sep 2015 18:26 WIB
Cegah Kanker Kulit, Miami Sediakan Dispenser Sunblock untuk Turis
'Dispenser' sunblock di Miami, Florida (BBC)
Miami - Anda yang traveling ke Miami kini tak perlu membawa sunblock alias tabir surya. Sebanyak 50 'dispenser' sunblock disebar di berbagai titik di Pantai Miami. Sunblock gratis ini bertujuan untuk mencegah kanker kulit.

Sebanyak 50 'dispenser' sunblock disebar di berbagai titik Miami, AS. Ini adalah pemberian dari Mount Sinai Medical Center bekerjasama dengan departemen pariwisata setempat, dengan tujuan utama menghindari wisatawan dari kemungkinan kanker kulit karena terpapar banyak sinar matahari.

Hal itu diberitakan beberapa media internasional, termasuk Miami Herald. Dihimpun detikTravel, Senin (7/9/2015), 'dispenser' sunblock itu ditaruh di pantai, kolam renang umum, juga taman di Miami.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sunblock gratis ini memiliki SPF 30. Turis bisa memakai lotion ini secara gratis. Dr Jose Lutzky, Kepala Program Melanoma dari Mount Sinai mengatakan, Miami (Florida) punya angka kanker kulit terbesar kedua setelah California.

Apalagi berdasarkan American Cancer Society, melanoma (tipe kanker kulit yang paling ganas) adalah jenis kanker dengan paling banyak penderita. Pada 2015 saja ada 73.000 kasus melanoma di AS.

Produk sunblock itu sendiri tersedia di pertokoan yang tersebar di Miami. 'Dispenser' sunblock ini menunjukkan kepedulian pemerintah Miami terhadap kanker kulit yang bisa jadi menyerang wisatawan.

(sst/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads