Disambut Tari Perang di Cagar Budaya Waruga
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Datsun Risers Expedition

Disambut Tari Perang di Cagar Budaya Waruga

Rangga Rahadiansyah - detikTravel
Selasa, 08 Sep 2015 18:35 WIB
Disambut Tari Perang di Cagar Budaya Waruga
Tari Kabasaran (Rangga/detikTravel)
Minahasa Utara -

Di Kabupaten Minahasa Utara ada objek wisata sejarah pemakaman kuno bernama Cagar Budaya Waruga. Rombongan Datsun Risers Expedition (DRE) gelombang dua datang ke sana dan disambut tarian perang tradisional nan gagah.

Tarian itu bernama Tarian Kebasaran. Biasanya, tarian ini dilaksanakan untuk penyambutan tamu-tamu penting.

Para Risers dianggap sebagai tamu penting di Cagar Budaya Waruga. Makanya, warga sekitar mengadakan tarian Kabasaran untuk menyambut tim DRE, Selasa (8/9/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah turun dari mobil, para Risers pun langsung menuju aksi tarian yang menggunakan pakaian khas yang menarik perhatian. Risers langsung mengabadikan momen yang jarang didapat.

Tari Kabasaran menggambarkan tarian perang. Tarian ini diiringi oleh alat musik pukul seperti gong, dan sebuah gendang. Alat musik itu disebut sebagai Pa' Wasalen.

Setelah menggambarkan peperangan, di akhir pentas para penari langsung berdamai. Mereka menari dan berdansa bersama untuk melambangkan kedamaian.

(fay/fay)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads