Seringnya, kucing identik dengan hewan peliharaan yang malas dan senangnya bermain di rumah. Mungkin pemikiran itu akan berubah setelah melihat akun Instagram yang satu ini.
Bernama @adventurecatsorg, ini adalah akun Instagram berisi kumpulan kucing yang senang traveling. Ditengok dari laman Instagramnya, Senin (14/9/2015), akun ini akan punya situs resmi dalam tahun ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kucing ini tidak tiba-tiba bisa jadi teman traveling para manusia. Mereka harus diajarkan bagaimana menyesuaikan diri dengan harness (ikatan di tubuh). Juga diajarkan bagaimana jalan di hutan dan jalur yang tidak rata. Selain untuk penyesuaian sang kucing, ini juga bisa jadi momen terbaik bagi pemilik untuk lebih mengenal peliharaan kesayangannya.
Tak ada kucing yang dipaksa jalan dengan para pemiliknya. Uniknya, kucing-kucing ini bisa beradaptasi dengan cepat. Bahkan, ada kucing yang bisa dan senang berenang!
Baru mulai di Instagram bulan April kemarin, kini akun @adventurecatsorg sudah memiliki lebih dari 3.000 follower. Kucing manapun bisa masuk dalam akun ini. Karena foto yang dipajang didapat dari para Instagrammer lainnya.
Cukup masukkan tagar #adventurecats dan kamu dan kucingmu pun berkesempatan masuk laman ini. Tertarik jalan-jalan dengan kucingmu?
(shf/Aditya Fajar Indrawan)












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang