Boeing Rancang Pesawat dengan Ruang Tas di Kabin Lebih Besar

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Boeing Rancang Pesawat dengan Ruang Tas di Kabin Lebih Besar

Johanes Randy Prakoso - detikTravel
Jumat, 16 Okt 2015 11:25 WIB
Boeing Rancang Pesawat dengan Ruang Tas di Kabin Lebih Besar
Space Bin yang merupakan inovasi Boeing (Boeing)
Chicago - Perusahaan pesawat Boeing asal AS berinovasi untuk meningkatkan kenyamanan para traveler saat terbang. Mereka menambah kapasitas ruang tas di kabin hingga 50%.

Tidak sedikit traveler yang mengalami kesulitan saat memasukkan tas ke kabin pesawat yang sudah begitu penuh. Dilansir detikTravel dari situs Boeing, Jumat (16/10/2015) inovasi baru bernama 'Space Bins' telah mulai diperkenalkan untuk menjawab keluhan traveler.

'Space Bin' merupakan sebutan untuk bagasi di atas kepala traveler untuk menaruh tas, dengan ukuran yang jauh lebih lega. Menurut pihak Boeing, inovasi baru tersebut akan diterapkan pada semua pesawat Boeing 737.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam prakteknya 'Space Bins' dapat menampung enam tas tangan, dua tas lebih banyak dari bagasi kabin pada normalnya yang hanya mampu menampung empat tas tangan saja. Kapasitas yang lebih banyak juga mengurangi jumlah penumpang yang harus membayar ekstra akibat membawa tas yang berlebih.


(Boeing)

Kekurangannya hanya satu, kapasitas 'Space Bin' yang lebih banyak akan mengurangi jarak antara kepala penumpang dengan bagasi sebanyak 5 cm. Tapi pengorbanan tersebut agaknya tidak seberapa ketimbang kapasitas tas di kabin yang lebih besar.

Maskapai Alaska Airlines merupakan yang pertama untuk mencoba inovasi 'Space Bin.' Rencananya di akhir tahun 2017. semua maskapai Alaska Airlines sudah akan memakai 'Space Bin' demi kenyamanan penumpang. Inovasi tersebut juga akan diterapkan di maskapai Delta Airlines pada awal tahun 2016 seperti diberitakan media Daily Mail.

(aff/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads