10 Hotel Terbaik di Asia Menurut Para Traveler

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

10 Hotel Terbaik di Asia Menurut Para Traveler

Faela Shafa - detikTravel
Senin, 01 Feb 2016 12:50 WIB
10 Hotel Terbaik di Asia Menurut Para Traveler
(TripAdvisor)
Jodhpur - Berkesan atau tidaknya seorang tamu saat menginap menjadi nilai tersendiri bagi hotel tersebut. Inilah 10 hotel terbaik di Asia menurut para traveler.

Para traveler yang menjadi member di TripAdvisor mengeluarkan penilaian mereka mengenai hotel-hotel yang terbaik. Dari sana, situs travel TripAdvisor pun membuat daftar berjudul Travelers' Choice.

Setidaknya ada 7.000 hotel dan penginapan dari seluruh dunia yang turut dinilai. Hotel-hotel ini tersebar di sekitar 97 negara. Ditengok dari situsnya, Senin (1/2/2016), ada daftar Top 10 Hotels in Asia 2016.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menjadi yang terbaik berarti harus memberikan kesan tersendiri kepada para tamu yang menginap. Semakin bagus review yang ditinggalkan, semakin tinggi kemungkinan hotel tersebut jadi yang terbaik.

Di daftar 10 besar, India dan Maladewa yang jadi jagoannya. Di posisi pertama saja, hotel Umaid Bhawan Palace Jodhpur di Jodhpur, India yang menjadi juaranya.

Masih penasaran dengan yang lainnya? Inilah 10 hotel terbaik di Asia tahun 2016 menurut para traveler:

1. Umaid Bhawan Palace Jodhpur, India
2. Shinta Mani Resort, Kamboja
3. Hanoi La Siesta Hotel & Spa, Vietnam
4. Mirihi Island Resort, Maladewa
5. Gili Lankanfushi Maldives, Maladewa
6. Orange County Resorts Kabini, India
7. Wapa di Ume Resort & Spa, Indonesia
8. Cocoa Island by COMO, Maladewa
9. Baros Maldives, Maladewa
10. Komaneka at Bisma, Indonesia

(shf/shf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads