Pantai Pelangi di Pidie Kini Dilengkapi Musala

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Pantai Pelangi di Pidie Kini Dilengkapi Musala

Agus Setyadi - detikTravel
Jumat, 12 Feb 2016 12:50 WIB
Pantai Pelangi di Pidie Kini Dilengkapi Musala
Musalla Pendopo Bupati Pidie yang akan dihibahkan kepada masyarakat (Istimewa)
Pidie - Pemerintah Kabupaten Pidie di Aceh fokus membangun pariwisata daerahnya. Buktinya adalah pembangunan musala di Pantai Pelangi hingga dibenahinya alun-alun kota.

Kabag Humas dan Protokol Pemkab Pidie Muhammad Harris, mengatakan, Pemkab terus membenahi Alun-alun Kota Sigli dengan membuat sebuah tempat yang nyaman bagi wisatawan. Selain itu, Pantai Pelangi yang terletak bersebelahan dengan Alun-alun juga dibangun agar menjadi ikon wisata baru di Pidie.

"Dua tempat ini diproyeksi sebagai tempat wisata bagi masyarakat yang menghabiskan waktu dikala sore sambil menikmati mie caluek khasnya Pidie," kata Harris kepada detikTravel, Jumat (12/2/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain membangun pantai, kata Harris, Pemkab Pidie juga menghibahkan Musalla lama Pendopo Bupati untuk masyarakat. Tujuannya, wisatawan yang mengunjungi Alun-alun dapat melaksanakan ibadah di musalla tersebut.

β€œPemkab juga telah berencana untuk memindahkan pagar belakang Pendopo, sehingga musalla tersebut nantinya dapat diakses masyarakat umum,” ujarnya.

Musalla lama akan diserahkan kepada masyarakat setelah musalla baru selesai dibangun di sisi kanan Pendopo. Letak musalla baru ini, juga mudah dijangkau oleh masyarakat yang berkunjung ke Pendopo.

Menurut Harris, Pemkab Pidie juga tengah memperluas masjid Al-Falah yang terletak di jalan lintas nasional Banda Aceh-Medan. Masjid ini dibangun kembali agar dapat menampung 6000 jamaah.

"Pemerintah kabupaten pidie saat ini juga sedang memprogramkan pembangunan pasar modern Kota Sigli. Lokasinya di pasar lama. Ini untuk menambah kenyamanan bagi penjual dan juga pembeli," ungkap Harris.

(rdy/rdy)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads