Umumnya, ketika snorkeling traveler menggunakan snorkel alias selang yang mirip huruf J untuk bernafas dengan mulut. Untuk mempermudah traveler bernafas dengan hidung layaknya di daratan, sebuah perusahaan asal Hawaii, AS pun membuat alat snorkeling khusus.
Alat itu dinamakan H2O Ninja mask. Ditengok dari situs resminya, Rabu (3/8/2016), bentuknya mirip masker penutup muka ninja. H2O Ninja Mask ini cukup lebar menutupi wajah mencegah air masuk, dan meliputi area kaca untuk melihat dengan lebih luas dibanding kacamata snorkeling biasa, serta ada snorkel yang didesain khusus.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, H2O Ninja Mask dilengkapi teknologi Dry Top. Ini memungkinkan untuk mencegah air masuk ke salam masker melalui snorkel. Asyiknya lagi, kaca beningnya pun tak mudah berembun, beda dengan kacamata snorkeling biasa.
Alat tersebut bisa dipakai untuk snorkeling hingga kedalaman maksimal 3 meter. Tidak kompatibel untuk di lokasi yang lebih dalam, apalagi buat diving. Jadi sebaiknya jangan digunakan melebihi batas maksimal.
Terdapat dua pilihan masker asal Hawaii ini, edisi original dan edisi GoPro. Untuk edisi GoPro, bagian atas maskernya bisa dipasangi kamera untuk merekam keindahan bawah laut.
Setiap edisi ini tampil dengan berbagai pilihan warna seperti hitam dan pink. Sedangkan harga jualnya mulai dari 144,99 Dollar (Rp 1,9 juta).
(krn/krn)












































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru
Agar Turis Betah, Pemerintah Malaysia Minta Warga Lebih Ramah