Peristiwanya pun terekam jelas dalam video Youtube yang diposting oleh Taman Nasional Kruger pada awal November (9/11). Dilihat detikTravel dari Youtube, Jumat (18/11/2016) diketahui kejadiannya bertempat di Okavango Delta Botswana.
Di kalangan traveler pecinta kegiatan safari, Okavango Delta merupakan rawa sekaligus lembah yang menjadi habitat dari sejumlah fauna liar hingga singa. Jadi masih sangat alami.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kronologinya, saat itu seorang traveler bernama Eli dan kawanannya tengah asyik berkuda di Okavango Delta. Namun tidak disangka, salah satu kuda mendadak berlari setelah melihat singa di kejauhan. Otomatis kuda Eli serta kawanannya ikut pontang-panting.
Di tengah kengerian itu, tiba-tiba Eli dihalangi oleh kuda temannya yang juga ketakutan. Berusaha menghindar, Eli pun terjatuh dari kuda yang ditungganginya. Herannya, istri dan rombongan Eli yang juga tengah memacu kuda tidak sadar jika ia terjatuh.
"Satu dari kawanan kuda memotong kuda suami saya, ia mundur untuk menghindari tabrakan. Ketika ia terbangun, ia menemukan dirinya berhadapan langsung dengan singa," ujar istri Eli seperti diungkapkan di video tersebut.
Tapi yang lebih mengerikan, Eli jatuh dan berhadapan langsung dengan singa yang mengejarnya. Berhubung Eli memakai GoPro, semua detil kejadiannya terekam jelas di lewat video.
Untungnya singa tersebut hanya melihat dan memutuskan tidak menerkam Eli. Menyadari hal itu, Eli pun langsung lari sekencang-kencangnya menuju pemandu. Nyaris, tapi Eli berhasil selamat tanpa kekurangan apapun.
"Untungnya singa itu memutuskan untuk tidak memangsa Eli, dan ia bisa melarikan diri menuju pemandu kami," lanjut istri Eli.
Untunglah Eli berhasil mengindari singa itu. Sekiranya kisah Eli menjadi pengalaman bagi traveler untuk selalu mawas diri, khususnya jika sedang safari di alam liar. (rdy/krn)












































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru