"Museum itu banyak sekali bahkan banyak di antara kita yang tidak menyadari. Hari Sabtu-Minggu masyarakat menengah ke bawah kemana, mau enggak mau ke tempat itu-itu aja. Karena itu akan kita siapkan program bisa pergi museum," ujar Anies di Jalan Budi Mulia, Pademangan, Jakarta Utara, Selasa (13/12/2016).
Anies mengatakan program tersebut akan sepenuhnya gratis bagi warga yang kurang mampu. Hal ini dilakukan agar warga kurang mampu mendapat kesempatan berwisata dengan keluarganya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Anies akan menggilir jadwal wisata bersama tersebut ke warga di 270 kelurahan yang ada di Jakarta. Menurut Anies, dengan adanya program ini juga akan menghidupkan museum yang sudah banyak sepi dari pengunjung.
"Ada sekitar 270 kelurahan nanti kita gilir selama setahun. Jadi nanti akan dibuatkan penjadwalannya. Nanti juga akan menggerakkan perekonomian. Ini juga untuk meningkatkan pendapatan di museum," ucapnya. (wsw/wsw)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum