Kementerian Luar Negeri mengatakan sejauh ini tidak ada WNI yang menjadi korban serangan berdarah tersebut.
"Sejauh ini tidak terdapat WNI yang menjadi korban," ujar Jubir Kementerian Luar Negeri RI Armanatha Nasir kepada detikcom, Kamis (23/3/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"KBRI London juga sudah mengeluarkan imbauan di websitenya agar WNI terus waspada dan menghubungi KBRI jika membutuhkan bantuan," kata Armanatha.
Aksi teror tersebut terjadi di Gedung Parlemen Inggris di Kota London pada Rabu 22 Maret 2017. Serangan diawali dengan aksi penembakan, penikaman dan berlanjut ke serangan berdarah di Jembatan Westminster tak jauh dari Gedung Parlemen Inggris. Lima orang dilaporkan meninggal dunia dan empat puluh orang mengalami luka-luka. (jor/wsw)












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Melawai Plaza: Markas Perhiasan Jakarta yang Melegenda Itu Tak Lagi Sama