Ditemui detikTravel usai press conference Nihi Sumba Island di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Rabu kemarin (12/7/2017), Nicholas yang juga menjadi ambassador dari Nihi Sumba Island berbagi kecintaannya pada dunia traveling.
Seperti dilihat dari laman Instagramnya, Nicholas memang kerap memposting foto-foto travelingnya. Sebenarnya, dia suka liburan ke mana sih?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di Indonesia, Nicholas mengaku masih punya destinasi yang ingin dia kunjungi. Walau sudah sering traveling di dalam negeri, masih ada kok destinasi yang belum pernah dikunjungi Nicholas.
"Banyak banget, di Indonesia mungkin tinggal saya Ternate belum, kalau region ya itu yang belum, Flores salah satu yang terbaik di Indonesia," ujar Nicholas.
Nicholas juga mengungkapkan alasannya begitu cinta akan dunia traveling. Satu yang paling berharga dari traveling menurut Nicholas adalah pengalaman yang didapat.
"Pengalaman, saya orangnya tuh penasaran, rasa penasaran saya tinggi, jadi kalau baca sesuatu terlihat satu image itu saya ingin tahu lebih banyak. Traveling itu bisa sedikit banyak menjawab pertanyaan saya," jawab Nicholas mantap.
Belakangan, Nicholas juga tengah mendalami olahraga surfing. Hobi itu pun dijalani oleh Nicholas untuk memaksimalkan kegiatan travelingnya di setiap destinasi yang ia kunjungi.
"Baru setahun, sebenarnya karena banyak destinasi yang saya kunjungi, pengen memaksimalkan aktivitasnya aja sih supaya bisa lebih enjoy, diving udah, water climbing, sekarang surfing," terang Nicholas.
Terakhir, Nicholas juga berbagi pada para traveler perihal attitude yang harus dimiliki ketika traveling ke sebuah destinasi. Bagi Nicholas, yang paling penting traveler harus respect atau toleransi.
"Yang pertama nomor satu respect sih, respect sama toleransi. Kalau kita punya attitude itu ke mana-mana akan mudah beradaptasi," tutup Nicholas.
Bagaimana traveler, jadi sudah tahu kan Nicholas suka liburan ke mana? Semoga saja cerita Nicholas bisa menginspirasi traveler sekalian. (rdy/aff)












































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru
Agar Turis Betah, Pemerintah Malaysia Minta Warga Lebih Ramah