Diintip detikTravel dari berbagai sumber, Senin (9/10/2017) seorang wanita bernama Shopie Stevenson bertemu kekasihnya Jesse Mateman di Barcelona. Mereka bertemu pada bulan Agustus saat liburan dan menghabiskan liburan layaknya kekasih.
Jesse Mateman adalah seorang pelajar dari Belanda. Begitu liburan selesai, Jesse kembali ke Belanda dan Sophie kembali ke Inggris.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sophie yang adalah seorang supervisor bar di Kota Stoke, Inggris pun datang ke Belanda. Ia menempuh 643 km menuju Amsterdam. Ia rela menghabiskan 590 dolar atau sekitar Rp 8 juta untuk bertemu Jesse Mateman.
Begitu sampai di bandara, Sophie tak melihat tanda-tanda kehadiran Jesse Mateman. Ia pun menghubungi Jesse Mateman dan tak ada balasan.
Sekitar 6 jam setelah sampai, Sophie yang berada di hotel menerima oesan singkat dari Jesse. Pesan tersebut sangat menyakitkan.
"You are pigged, it was all a joke," tulis Jesse Mateman dengan emoticon babi, seperti yang dikabarkan media The Sun, Dailymail dan News Australia.
Ternyata, selama ini Sophie hanya dipermainkan oleh Jesse Mateman. Ini semacam prank yang dilakukan hanya untuk bersenang-senang. Namun yang dilakukan Jesse Mateman ke Sophie terbilang kelewatan.
Patah hati dan kecewa, Sophie pun membalas pesan Jesse Mateman dengan berkata bahwa apa yang dilakukan dia adalah hal yang sangat jahat. Sophie pun langsung mengubah penerbangannya dan kembali ke Inggris keesokan paginya.
Jesse Mateman pun memblokir kontak Sophie di semua sosial media. Sehingga Sophie merasa sangat sedih dan dipermainkan. Kasihan...
(bnl/aff)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum