Ternyata, Traveler Muslim Milenial Lebih Suka Traveling Mandiri

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ternyata, Traveler Muslim Milenial Lebih Suka Traveling Mandiri

Shinta Angriyana - detikTravel
Kamis, 16 Nov 2017 18:30 WIB
Ternyata, Traveler Muslim Milenial Lebih Suka Traveling Mandiri
Foto; Illustrasi/Thinkstock
Jakarta - Wisata Halal tengah menjadi sorotan dunia. Begitupun traveler milenial muslim yang dinamis. Nyatanya, mereka lebih suka mengeksplor suatu tempat secara mandiri

Ini dibuktikan oleh data yang dihimpun dari survei oleh Mastercard dan HalalTrip berjudul 'Muslim Millennial Travel Report 2017' yang dikeluarkan Oktober 2017 lalu, kepada responden Gen Y β€”nama lain dari generasi Milenialβ€” beragama Islam, atau disebut juga dengan Gen M.

Dari total 372 responden Gen M, sebanyak 72 persen di antaranya memilih tipe traveling bebas dan mandiri. Dalam konteks ini, seluruh rangkaian perjalanan ditentukan sendiri. Berbagai keperluan seperti tiket pesawat dan biaya penginapan juga diatur oleh traveler tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu, generasi milenial yang umumnya dikenal praktis dan dinamis pun ternyata lebih suka untuk menentukan lokasi mana yang akan dituju atas pilihan sendiri. Tetapi, 17 persen dari totalnya, masih memilih paket tur yang mudah dan bebas.

Posisi ketiga, sebanyak 6 persen dari total responden memilih tur dengan pemandu yang bisa diubah. Biasanya, jenis traveling ini hanya menyewa tur lokal untuk menuju beberapa wilayah tertentu.

Terakhir, sebanyak 5 persen memilih paket tur komplit, atau full packaged tour. Biasanya, jenis tur ini dibuat oleh perusahaan-perusahaan agen perjalanan yang sudah ditentukan tujuan, biaya pesawat, makan, serta pemandu wisata. Namun, hal ini memang membutuhkan biaya ekstra dibandingkan mengatur segala itinerary sendirian.

Riset ini dilakukan di wilayah yang tersebar di berbagai benua seperti Eropa, Amerika dan Asia Pasifik. Tepatnya, 61 persen wanita dan 39 persen pria serta umur yang disasar tentunya juga kategori milenial, mulai dari 18 sampai 36 tahun per 2017. (sna/fay)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads