Ke Busan Bulan Oktober, Ada Festival Bertabur Bintang K-Pop

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ke Busan Bulan Oktober, Ada Festival Bertabur Bintang K-Pop

Kurnia Yustiana - detikTravel
Rabu, 19 Sep 2018 12:50 WIB
Girlband AOA tampil di BOF 2017 (dok KTO)
Busan - Traveler yang mau liburan ke Korsel bulan depan, masukkan Busan ke dalam itinerary. Ada Busan One Asia Festival yang bertabur bintang K-Pop.

Dalam rilis Korea Tourism Organization (KTO) Jakarta kepada detikTravel, Rabu (19/9/2018), Busan One Asia Festival (BOF) akan berlangsung tanggal 20 sampai 28 Oktober 2018 di beberapa spot di Kota Busan, Korea Selatan. Kalau dari Seoul jaraknya sekitar 325 km dan bisa dicapai naik bus, kereta maupun pesawat.

BOF merupakan festival budaya yang meliputi penampilan para bintang K-Pop, pameran, kuliner, bazaar dan lain sebagainya. Traveler pun bisa kenal lebih dekat dengan budaya Korea.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

BACA JUGA: Jembatan Cantik di Busan, Tempat Black Panther Mengejar Musuhnya

Untuk pecinta K-Pop, dalam event yang dikenal sebagai festival Hallyu (Korean Wave) terbesar di Korea ini akan ada penampilan dari EXO, SEVENTEEN, Wanna One, EXID, Red Velvet hingga K-Will.

Selain itu akan diadakan park concert gratis dengan teman piknik, panggung Made in Busan yang diwarnai penampilan artis lokal lainnya, BOF On-Stage dengan artis Korea, Taiwan dan Hong Kong.

Asyiknya lagi, bakalan ada BOF Fan Meeting bagi pecinta K-Pop. Saatnya liburan sambil bertemu langsung dengan para idola. Satu lagi yang sayang dilewatkan, untuk tanggal 27 Oktober akan ada Busan Fireworks festival. Pastinya bakalan meriah banget! (bnl/fay)

Hide Ads