Parahyangan Somaka Giri di GWK dijaga oleh pemimpin sembahyang atau orang khusus. Tidak sembarangan orang yang menjaga mata air suci ini. Konon, mata air suci ini tidak pernah kering walau musim kemarau.
detikTravel bersama rombongan media trip Pegipegi berkunjung ke Bali dalam campaign 'Jelajahi Indonesiamu', Minggu (11/11/2018). Kami pun berkunjung ke GWK dan bertemu dengan penjaga air suci ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Air suci yang dipercaya berkhasiat (Syanti/detikTravel) |
"Air ini untuk penyembuhan beragam penyakit, juga awet muda, untuk pembersihan diri juga. Tidak sembarangan orang yang bisa mengambil air ini, hanya penjaga yang terpilihlah yang bisa," ceritanya.
Semi pun menceritakan dulunya dia sangat bergejolak saat tahu dirinya ditunjuk untuk menjaga air ini. Namun, kelamaan dia pun bisa menerima dan menjalankan takdir yang diberikan Tuhan.
"Awalnya saya bergejolak, kenapa saya? Kenapa tidak orang lain saja? Namun saya menyadari bahwa inilah takdir saya yang diberikan Tuhan. Dan saya menjaga mata air ini bergantian dengan anak saya," tambahnya.
Mengambil air suci ke dalam lubang kecil (Syanti/detikTravel) |
detikTravel bersama rombongan berkesempatan untuk meminum air suci ini. Sebelum air diserahkan, penjaganya pun berdoa dan meminta izin, kemudian melakukan upacara khusus.
Setelah membacakan doa, kami pun dipercikan air ke kepala masing-masing. Setelah itu kening kami ditempelkan beras. Barulah kemudian air suci tersebut dituangkan ke tangan kami.
"Minum airnya langsung. Airnya harus diminum tiga kali," kata Semi.
Garuda Wisnu Kencana yang megah dari kejauhan (Syanti/detikTravel) |
"Kami percaya ini adalah air suci dan lubang ini bukanlah buatan manusia. Lubang ini sudah ada dari zaman-zaman dahulu," ujarnya.
Putu Reza, guide yang menemani detikTravel bersama rombongan pun mengatakan bahwa sering kali orang-orang yang memiliki indra keenam, bisa melihat penjaga gaib dari mata air ini.
"Sering kali pengunjung yang memiliki indra ke enam bisa melihat sosok yang berada di sekitar mata air. Dan hanya orang-orang beruntunglah yang bisa menemuinya ," tambah Putu.
Jika traveler penasaran dengan mata air ini, bisa datang langsung melihatnya di Garuda Wisnu Kencana (GWK) Central Park, di Badung, Bali. Air suci ini berada di dekat patung Dewa Wisnu. (rdy/fay)












































Air suci yang dipercaya berkhasiat (Syanti/detikTravel)
Mengambil air suci ke dalam lubang kecil (Syanti/detikTravel)
Garuda Wisnu Kencana yang megah dari kejauhan (Syanti/detikTravel)
Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Melawai Plaza: Markas Perhiasan Jakarta yang Melegenda Itu Tak Lagi Sama
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru