Dikutip oleh detikcom, Kamis (5/12/2019) lima orang terjatuh dari wahana di sebuah karnaval, Kota Lopburi, Thailand. Ada kerusakan pada permainan ini yang menyebabkan satu sisi alat pengaman yang longgar.
Wahana bertema bajak laut yang sedang beroperasi membawa 14 pengunjung. Awalnya berputar normal seperti semestinya, lalu tiba- tiba secara bersamaan lima orang terlempar ke bawah saat wahana ini sedang berputar dengan kencang.
Bocah laki-laki yang menaiki objek wisata bajak laut ini terlempar ke luar area wahana dan jatuh ke tanah, karena posisi kursinya yang berada di paling pinggir. Dalam video terlihat anak laki-laki ini mengeluh rasa sakit di kepalanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pria bernama Ake yang mengoperasikan wahana ini meminta maaf atas kecerobohan yang terjadi. Dia mengklaim bahwa dirinya tidak tahu banyak tentang cara mengoperasikan mesin wahana ini karena hanya menggantikan temannya.
"Saya bertanggung jawab di pusat kendali wahana ini karena teman saya yang seharusnya seharusnya mengendalikan wahana pergi ke toilet kemudian beristirahat, saya ingin meminta maaf kepada orang-orang terluka dan keluarga mereka. Saya tidak tahu banyak tentang mesin itu sehingga saya tidak memeriksa apapun sebelum memulainya," kata Ake.
Permainan bajak laut ini ditutup sementara, sementara polisi menyelidiki lisensi pemilik dan keselamatan wahana. Tidak jelas apakah pemiliknya memiliki lisensi yang valid untuk mengoperasikan objek wisata ini.
(elk/aff)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Viral Keluhan Traveler soal Parkir Jakarta Fair 2025: Chaos!