Dilansir detikcom dari berbagai sumber, Senin (6/1/2020) peristiwa tersebut terjadi di Pattaya, destinasi wisata favorit di Thailand. Dalam video yang tersebar di media sosial, diketahui dua turis terlihat bercinta di pantai.
Setelah ditelusuri, dua turis itu ternyata berasal dari Rusia yakni Roman Grigorenko (26) dan Daria Vinogradova (19). Mereka melakukan aksinya pada pergantian malam Tahun Baru kemarin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kepolisian Pattaya langsung turun tangan dan mencari mereka. Roman dan Daria akhirnya diamankan di salah satu resort di Pattaya.
Foto: (Istimewa) |
Mereka berdua pun meminta maaf atas perbuatannya. Mereka mengaku melakukan tindakan senonoh tersebut karena pengaruh minuman alkohol.
Mereka harus membayar denda sebesar 5.000 Baht atau setara Rp 2,3 jutaan. Mereka pun berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya.
(aff/aff)













































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru
Agar Turis Betah, Pemerintah Malaysia Minta Warga Lebih Ramah