Objek wisata Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas (TRMS) Banjarnegara ditutup untuk mencegah penyebaran Corona. Penutupan kebun binatang ini dilakukan hingga 30 Maret 2020 mendatang.
"Penutupan Kebun binatang Serulingmas ini diberlakukan mulai tanggal 18 Maret 2020 sampai tanggal 30 Maret 2020. Tujuannya, untuk mencegah penyebaran virus Corona," kata karyawan TRMS Serulingmas Banjarnegara Habibah Alfiani, saat ditemui di Kebun Binatang Serulingmas, Kamis (19/3/2020).
![]() |
Selama penutupan, petugas TRMS juga menyemprot disinfektan di beberapa sudut di kebun binatang Serulungmas. Mulai dari pagar satwa, loket hingga gazebo.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Setelah disemprot kemudian di lap. Agar tempat-tempat yang kemungkinan tertempel virus Corona ini bisa benar-benar steril," ujarnya.
![]() |
Habibah mengatakan, upaya lain untuk pencegahan virus Corona adalah dengan menyediakan hand sanitizer di sudut kebun binatang Serulingmas. Selain itu juga memberikan sosialisasi kepada semua karyawan terkait pemahaman virus corona.
"Sebenarnya sebelum ditutup, kami juga sudah menyediakan hand sanitizer di beberapa titik. Termasuk pemahaman kepada semua karyawan di sini," terangnya.
(pin/ddn)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum