Welcome d'travelers !

Ayo share cerita pengalaman dan upload photo album travelingmu di sini. Silakan Daftar atau

ADVERTISEMENT

Kamis, 03 Feb 2022 15:53 WIB

TRAVEL NEWS

Ini Profil Maskapai Pengganti Susi Air di Malinau

Tim detikcom
detikTravel
Pesawat Susi Air diusir dari hanggar Malinau (dok. Istimewa)
Pesawat Susi Air diusir dari hanggar Malinau (dok. Istimewa)
Malinau -

Baru-baru ini viral video maskapai Susi Air yang diderek keluar oleh Satpol PP di hanggar Bandara Malinau. Ini profil maskapai penggantinya.

Pesawat Susi Air di hanggar Bandara Malinau, Kalimantan Utara digantikan oleh Smart Aviation. Direktur PT Smart Cakravala Aviation, Winarso membenarkan hal tersebut.

"Ya betul," ujarnya kepada detikcom, Kamis (3/2/2022).

Ia mengatakan bahwa pesawat Smart Aviation seharusnya sudah ada di hanggar sejak awal 2022.

"Jadi, sebenarnya kami sudah membayar untuk satu tahun. Seharusnya, kami bisa menggunakan 1 Januari 2022 sih," ucap Winarso dikutip dari CNN Indonesia.

Profil Smart Aviation

Dikutip dari laman resmi perusahaan, Smart Aviation yang menggantikan Susi Air di hanggar Bandara Malinau merupakan perusahaan jasa penerbangan komersial tidak berjadwal. Perusahaan didirikan pada 2016 dan berkantor pusat di Jakarta.

Smart Aviation mengoperasikan 11 Cessna Caravan 208/208B aircraft, satu Airbus H 130 T2 helicopter dan dua Pilatus PC-6 Porter aircraft.

Perusahaan juga memiliki dan mengoperasikan bandara pribadi di Singkawang, Kalimantan Barat. Perusahaan juga menambah armada, yaitu tiga Pilatus PC6 Porters by 2022, empat Cessna Caravan 208Bs, dan berencana membeli satu Cessna 408 SkyCourier twin-engine.

Sebelumnya tersiar informasi pemindahan pesawat Susi Air yang merupakan maskapai milik mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti. Hal ini lantas membuat Susi turut berkomentar.

Dalam cuitannya, melalui akun twitter resminya, @susipudjiastuti "Seringkali ada kejutan dlm hari-hari kita .. Kejutan hari ini, sy dapat video dari anak saya ttg pesawat Susi Air dikeluarkan paksa oleh sekumpulan Satpol PP dari Hanggar Malinau setelah kita sewa selama 10 tahun ini untuk melayani penerbangan di wilayah Kaltara".



Simak Video "Panglima-Kapolri soal Evakuasi Pilot Susi Air: Laksanakan Secara Persuasif"
[Gambas:Video 20detik]
(rdy/rdy)
BERITA TERKAIT
BACA JUGA