Welcome d'travelers !

Ayo share cerita pengalaman dan upload photo album travelingmu di sini. Silakan Daftar atau

ADVERTISEMENT

Selasa, 05 Apr 2022 10:11 WIB

TRAVEL NEWS

Erick Thohir Ajak Umat Muslim AS Salat ke Masjid Keluarga di Los Angeles

Masjid di Los Angeles, AS.
Foto: (dok Masjid At-Thohir)
Los Angeles -

Baru-baru ini keluarga Thohir meresmikan sebuah masjid keluarga di Los Angeles, AS. Menteri BUMN Erick Thohir pun mengajak umat muslim datang.

Seperti dikutip detikTravel dari Antara, Selasa (5/4/2022), umat Muslim Indonesia di Los Angeles menyambut gembira kehadiran Masjid At Thohir. Diketahui, masjid tersebut diresmikan Minggu (27/3) pagi waktu setempat.

Garibaldi Thohir atau akrab disapa Boy Thohir mengungkapkan, bahwa inspirasi kehadiran masjid tersebut diawali sekitar tahun 2015. Untuk informasi, Garibaldi atau yang akrab disapa Boy Thohir itu merupakan kakak kandung dari Menteri BUMN Erick Thohir

"Kami sekeluarga memang sering berlibur ke Los Angeles. Ayah saya sering mengeluh kalau mau salat Jumat," tuturnya dalam acara peresmian masjid tersebut.

Ayah Boy dan Erick, H Mochamad Thohir berpulang pada 2016. Kejadian itu mendorong Boy Thohir sekeluarga untuk bisa menghadirkan masjid di Los Angeles yang dimiliki warga Indonesia.

Kabar pembukaan masjid keluarga itu juga disambut baik oleh Erick. Lewat unggahan di laman Instagram pribadinya, ia mengajak semua umat Muslim di AS berkunjung.

[Gambas:Instagram]



"Kepada seluruh umat muslim di Amerika Serikat, kami undang saudara-saudara sekalian untuk beribadah bersama di Masjid At-Thohir yang berlokasi di Los Angeles, California.

Dalam menyambut bulan suci Ramadan, besar harapan saya agar Masjid At-Thohir di LA bisa menjadi rumah bagi seluruh umat Islam yang ada di sana. Selain itu, masjid ini dapat berkontribusi menjadi pusat syiar dan dakwah di Amerika Serikat," tulisnya.

Hadirnya Masjid At-Thohir juga kian memfasilitasi umat Muslim Indonesia yang liburan ke Los Angeles. Wisata jalan, ibadah juga jalan.



Simak Video "Nekat! Pria AS Coba Buka Pintu Darurat Pesawat untuk Melompat"
[Gambas:Video 20detik]
(rdy/ddn)
BERITA TERKAIT
BACA JUGA