Welcome d'travelers !

Ayo share cerita pengalaman dan upload photo album travelingmu di sini. Silakan Daftar atau

ADVERTISEMENT

Rabu, 07 Sep 2022 14:45 WIB

TRAVEL NEWS

Harus Coba! Belajar Ambil Mutiara Langsung dari Cangkangnya di Jakarta Aquarium

Syanti Mustika
detikTravel
Pearl Harvesting Experience
Pengalaman mengambil mutiara langsung dari cangkangnya di Jakarta Aquarium (dok Jakarta Aquarium & Safari)
Jakarta -

Datang ke Jakarta Aquarium traveler bisa nih merasakan pengalaman mengambil mutiara langsung dari cangkangnya. Juga bisa kreasikan jadi aksesoris lho. Yuk!

Jakarta Aquarium & Safari untuk pertama kalinya berkolaborasi dengan perusahaan Jepang, LE.ONE untuk menciptakan pengalaman mengambil mutiara dari cangkangnya secara langsung.

"Pearl Harvesting Experience merupakan upaya kami untuk menghasilkan anakan Kerang Akoya dengan kualitas terbaik serta mengendalikan pendayagunaan berlebih dari indukan yang dapat berdampak terhadap penurunan populasi tiram mutiara di alam. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengurangi limbah dengan cara mengintegrasikan seluruh proses mulai dari pembudidayaan mutiara hingga ke pemasarannya,"

"Serupa dengan ikan tuna, Kerang Akoya juga sepenuhnya dibudidayakan untuk mencegah kepunahannya. Dagingnya dapat digunakan sebagai makanan ikan untuk keberlangsungan rantai makanan mereka dan cangkangnya dapat diolah salah satunya menjadi hiasan tanpa dibuang," ujar Yamasaki Haruki, CEO LE.ONE dalam rilisnya, Rabu (7/9/2022).

Pearl Harvesting ExperiencePearl Harvesting Experience Foto: (dok Jakarta Aquarium & Safari)

Kegiatan Pearl Harvesting Experience juga merupakan salah satu upaya JAQS untuk memberikan nilai tambah bagi para pengunjungnya.

"Dengan adanya kerjasama dengan LE.ONE, kami harap dapat memberikan edukasi dan meningkatkan kesadaran tentang pembudidayaan tiram mutiara agar populasinya tidak punah. Keberadaannya penting untuk menjaga rantai makanan agar tetap seimbang serta berfungsi sebagai filter alami bagi ekosistem laut,"

"Selain itu, pengalaman yang kami tawarkan juga unik karena pengunjung dapat merasakan langsung mengambil mutiara dari cangkangnya dan membawa pulang mutiara tersebut sebagai cinderamata," kata Avatara selaku Marketing Communication Manager Jakarta Aquarium & Safari.

Traveler dapat mengikuti kegiatan Pearl Harvesting Experience mulai dari tanggal 7 September 2022. Untuk dapat menikmati pengalaman seru Pearl Harvesting, traveler bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp 170.000 (harga ini belum termasuk tiket masuk JAQS). Serunya lagi kita mutiara dapat dikreasikan menjadi aksesoris menarik seperti kalung, anting, keychain, dan lain-lain.

Ngabuburit di Jakarta Aquarium dan SafariWisatawan di Jakarta Aquarium dan Safari Foto: (Syanti/detikcom)

Informasi untuk traveler, Jakarta Aquarium & Safari baru saja meraih penghargaan Indonesia Travel & Tourism Awards (ITTA) 2021/2022 kategori Indonesia Leading Conservation Destination (Destinasi Lembaga Konservasi Terdepan).

Oh iya, Jakarta Aquarium telah menerapkan protokol kesehatan yang ketat serta semua stafnya sudah booster. Akuarium indoor ini berada di dalam Mal Neo Soho.

Untuk harga tiket, dalam websitenya dituliskan tiket untuk dewasa saat weekday Rp 142.500 dan anak-anak Rp Rp 109.250. Sedangkan saat weekend, tiket dewasa harganya Rp 166.250 dan anak-anak Rp 142.500.

Bisa nih jadi pilihan untuk kegiatan weekend bersama keluarga.



Simak Video "Sensasi Seru dan Mendebarkan Masuk ke Dalam Aquarium Raksasa, Jakarta"
[Gambas:Video 20detik]
(sym/sym)
BERITA TERKAIT
BACA JUGA