Welcome d'travelers !

Ayo share cerita pengalaman dan upload photo album travelingmu di sini. Silakan Daftar atau

ADVERTISEMENT

Rabu, 23 Nov 2022 16:36 WIB

TRAVEL NEWS

WSBK Mandalika 2023 Ditarget 100 Ribu Penonton, Butuh Persiapan Lebih

Panorama Pertamina Mandalika International Street Circuit, di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Foto: WSBK Mandalika 2022 (ANTARA FOTO/ANDIKA WAHYU)
Lombok Tengah -

Pagelaran WSBK Mandalika 2023 kabarnya akan ditarget bisa mendatangkan 100.000 penonton. Tentu target itu butuh persiapan yang lebih matang lagi.

Ajang balap motor WSBK Mandalika 2022, berhasil mendatangkan 51.629 penonton selama 3 hari penyelenggaraan. Jumlah itu melampaui target 50.000 penonton yang ditetapkan.

Jumlah penonton WSBK Mandalika 2022 bahkan melebihi jumlah penonton ajang itu di Sirkuit Silverstone Inggris yang mencapai 42 ribu penonton. Tahun depan, target WSBK Mandalika 2023 kabarnya akan ditingkatkan lagi mencapai 100 ribu penonton.

"Kita diberikan target lebih tinggi lagi di tahun depan di WSBK, yaitu target pencapaian penonton di angka 100.000 dan ini tidak bisa main-main. Selain memang jaraknya antara WSBK 2022 November kemarin dengan WSBK 2023 bulan Maret nanti hanya terpaut sekitar 2 bulan efektif kerja," ungkap Taufan Rahmadi, Pimpinan Tim WSBK Kemenparekraf RI dalam keterangannya, Rabu (23/11/2022).

Menurut Taufan, untuk mencapai target 100 ribu penonton itu, tentunya butuh kerja keras dan persiapan yanglebih matang lagi untuk mengejar target itu.

Dari pagelaran WSBK Mandalika 2022, Taufan menyebut 3 hal yang perlu diperbaiki. Yang pertama adalah soal peningkatan fasilitas bagi wisatawan yang menonton ajang balap motor level dunia itu.

"Pertama, pentingnya untuk meningkatkan kualitas fasilitas bagi para penonton. Tempat salat, musala-musala misalnya. Ini penting. Sehinggga para spectators yang beragama Islam, itu merasa nyaman ketika beribadah di sela-sela menonton World Superbike. Ini menjadi PR bagi penyelenggara yang harus jadi perhatian khusus," jelas Taufan.

Selanjutnya adalah soal pagelaran budaya sebagai daya tarik untuk para penonton yang akan menyaksikan WSBK Mandalika 2023 tahun depan.

"Lalu yang kedua pagelaran budaya. Ini sangat penting untuk diperkaya. Malah kalau boleh saya mengusulkan,nantinya pagelaran budaya ini benar-benar bisa menjadi kolaborasi. Tidak hanya NTB saja, tetapi juga seluruh destinasi pariwisata super prioritas di seluruh Indonesia,"imbuhnya.

Evaluasi terakhir adalah soal stan UMKM sebagai penggerak roda ekonomi warga setempat, sekaligus memenuhi kebutuhan penonton akan cinderamata, souvenir dan oleh-oleh usai menonton ajang balap WSBK.

"Ketiga berbicara tentang stan UMKM. Lombok-Sumbawa Fair ini saya pikir bagus sekali. Tinggal sekarang kita sama-sama harus bisa menciptakan alur, tata lokasi yang tidak terlalu jauh dan mudah untuk kita capai, ketika kita ingin berbelanja di stan-stan UMKM yang ada di Lombok-Sumbawa Fair," kata Taufan menambahkan.

Di kesempatan terpisah, Menparekraf Sandiaga Uno menyampaikan apresiasinya terkait suksesnya penyelenggaraan WSBK Mandalika 2022.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada sahabat saya Taufan Rahmadi yang telah sukses dan berhasil menuntaskan tugasnya dalam ajang balap World Superbike Mandalika 2022. Terbaik terbaik terbaik. Teruslah berkarya di event selanjutnya. Mari terus berkolaborasi untuk bangkitkan ekonomi dan buka lapangan kerja seluas-luasnya," pungkas Sandiaga.



Simak Video "Mulai Rp 74 Ribuan, Ini Daftar Harga Tiket WSBK Mandalika 2022"
[Gambas:Video 20detik]
(wsw/wsw)
BERITA TERKAIT
BACA JUGA