Tahun 2022 sudah di penghujung. Momen dan suasana liburan pun sudah terasa.
Dengan keadaan dan situasi saat ini yang sudah mulai membaik, pada hari Jumat 18 November 2022, Aston Kemayoran City hotel resmi membuka salah satu spot terbaik yang dapat Anda nikmati setiap hari pada pukul 12.00 WIB hingga 24.00 WIB.
ASTON Kemayoran City Hotel menyediakan tempat hangout terbaik yang bertajuk SKY VIEW at Hermina Tower. Anda dapat menikmati suasana hangout di ketinggian 27 lantai dengan pemandangan kota, laut dan gunung. Tempat yang sangat tepat untuk melepas penat dan melarikan diri dari hiruk pikuk kesibukan sehari-hari.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk menemani waktu bersantai, Anda dapat menikmati berbagai jenis minuman seperti Coffee, Juice, Mocktail, Softdrink, Tea, Milkshake dan lain-lain, lengkap dengan makanan seperti Martabak Telur, Churros, Chicken Drum Stick, Pancake, Potato Wedges. Khusus pada momen Soft Opening yang di adakan, Anda dapat menikmati promo menarik seperti discount 20% All Item dan Buy One Get One beer.
"Dengan adanya Sky View at Hermina Tower, para tamu dan anak muda memiliki pilihan tempat terbaik untuk melakukan pertemuan atau nongkrong bersama relasi dan pasangan, para tamu akan disuguhkan pemandangan yang luar biasa dan suasana yang sejuk, juga bisa digunakan untuk acara private seperti Engagement atau Meeting," kata General Manager ASTON Kemayoran City, Taufik Djudien.
(Tagsite/AstonKemayoran)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum