TRAVEL NEWS
Tok! China Hapus Syarat Karantina untuk Wisatawan
China mencabut syarat karantina bagi wisatawan mulai Minggu (8/1/2023). Itu sekaligus menjadi momentum penghentian kebijakan isolasi mandiri dan 'nol-Covid' di China.
Dikutip dari AFP, Kebijakan lainnya, China juga membuka perbatasan dengan Hong Kong setelah ditutup sejak awal pandemi Covid-19. Diperkirakan, lebih dari 400 ribu orang melakukan perjalanan ke utara dalam beberapa minggu mendatang.
Salah seorang wanita yang ditemui di Bandara Internasional Pudong Shanghai happy dengan dilonggarkannya syarat penerbangan itu.
"Saya pikir sangat bagus kebijakan telah berubah sekarang, itu sangat manusiawi," kata perempuan itu.
"Ini langkah yang perlu menurut saya. Covid sudah normal sekarang dan setelah semua ini, semuanya akan lancar," dia menambahkan.
Kebijakan itu ditanggapi beragam oleh negara lain. Sejumlah negara mewaspadai turis China dengan memberlakukan wajib tes Covid-19. Bahkan, ada yang menutup pintu bagi penerbangan dari China. Sebagian besar negara juga memblokir wisatawan asing dan pelajar internasional bepergian ke China.
China menyatakan pembatasan perjalanan oleh sejumlah negara merupakan kebijakan diskriminasi.
Di Bandara Beijing, pada Minggu ini, pembatas yang sempat memisahkan kedatangan internasional dan domestik telah hilang. Begitu pula dengan petugas yang mengenakan pakaian hazmat.
Seorang wanita yang menyambut kedatangan temannya dari Hong Kong mengatakan hal pertama yang mereka lakukan adalah makan.
"Sangat menyenangkan, kami sudah lama tidak bertemu. Dia kuliah di sana dan kita bisa bertemu langsung di Beijing. Sudah setahun," kata perempuan itu.