Awan 'UFO' Muncul di Langit Turki, Bikin Pilot Was-was

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Awan 'UFO' Muncul di Langit Turki, Bikin Pilot Was-was

Wahyu Setyo Widodo - detikTravel
Minggu, 22 Jan 2023 21:01 WIB
BURSA, TURKIYE - JANUARY 19: Lenticular clouds appear over Turkiyes Bursa province on January 19, 2023. (Photo by Mustafa Bikec/Anadolu Agency via Getty Images)
Foto: Awan UFO di Turki (Anadolu Agency via Getty Images/Anadolu Agency)
Bursa -

Fenomena alam unik muncul di langit Turki. Ada awan yang berbentuk seperti pesawat 'UFO'. Penampakan itu pun bikin para pilot di sana was-was. Seperti apa?

Sebuah formasi awan berbentuk UFO besar terlihat melayang di atas langit Turki. Awan UFO itu awalnya berwarna oranye, kemudian berubah menjadi merah muda, lalu menjadi kuning saat Matahari terbit melewatinya.

Awan yang berbentuk menyerupai UFO itu terlihat Kamis (19/1) pagi waktu setempat di provinsi Bursa, Turki tepatnya di distrik Kestel, GΓΌrsu, YΔ±ldΔ±rΔ±m, Osmangazi dan NilΓΌfer.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Awan anti mainstream itu terlihat utuh selama kurang lebih 1 jam, sebelum akhirnya menghilang dengan sendirinya. Awan unik tersebut dapat disaksikan langsung dengan mata tanpa perantara.

Fenomena alam langka tersebut membuat warga Turki tak melewatkan kesempatan untuk memotret dan merekamnya dengan ponsel mereka. Akibatnya, pemandangan 'awan UFO' pun menjadi viral di seluruh Turki.

ADVERTISEMENT

Penjelasan Ilmiah Awan UFO

Menurut informasi yang dihimpun detikTravel, Minggu (22/1/2023), formasi awan yang mirip piring terbang berwarna-warni itu dikenal sebagai awan lenticular.

Awan lenticular adalah formasi awan yang beda dari awan pada umumnya. Awan ini terbentuk karena fluktuasi angin yang kencang dan menandakan adanya turbulensi yang bergerak ke arah bawah.

"Awan lenticular terjadi ketika udara stabil dan angin bertiup melintasi bukit dan gunung dari arah yang sama atau serupa pada ketinggian berbeda," demikian pernyataan dari Badan Meteorologi Turki.

Fenomena alam awan lenticular untuk beberapa orang dianggap hal yang luar biasa. Namun menurut para peneliti, fenomena alam ini adalah hal biasa dan sudah wajar.

Awan lenticular ini memang akan terlihat sangat indah. Namun bagi para pilot, awan UFO ini jadi momok bagi mereka.

Awan lenticular akan bikin para pilot was-was, sebabnya pasti akan ada angin kencang dan turbulensi begitu pesawat melewati awan itu.

Para pilot akan sangat menghindari awan ini jika terbang dekat area pegunungan atau perbukitan.




(wsw/wsw)

Hide Ads