Sambut Ramadan, Makam di Klaten Ini Dicat Warna-warni

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Sambut Ramadan, Makam di Klaten Ini Dicat Warna-warni

Achmad Hussein Syauqi - detikTravel
Selasa, 21 Mar 2023 10:12 WIB
Warga mengecat batu nisan di tempat pemakaman umum Jetis, Bakungan, Karangdowo, Klaten, Jawa Tengah, Selasa (7/3/2023). Pengecatan tersebiut untuk menghilangkan kesan suasana menyeramkan pada tempat pemakaman dan sebagai persiapan warga dalam menyambut tradisi sadranan. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/tom.
Warga mengecat batu nisan di tempat pemakaman umum Jetis, Bakungan, Karangdowo, Klaten, Jawa Tengah. (ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho)
Klaten -

Warga RW 2 Dusun Jetis, Desa Bakungan, Kecamatan Karangdowo, Klaten, Jawa Tengah mempunyai tradisi unik menyambut Sadranan. Tidak hanya ziarah kubur dan tirakatan, masyarakat juga mengecat nisan kubur dengan warna serupa pelangi.

Dari pantauan detikJateng di lokasi, luas kompleks pemakaman di Dusun Jetis itu sekitar 250 meter. Makam itu berada di tengah permukiman padat penduduk di tepi jalan dusun.

Kompleks pemakaman hanya dipagari tembok setinggi sekitar satu meter. Terdapat sekitar 100 makam yang nisannya dicat warna-warni, merah, kuning, hijau, biru dan hitam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga mengecat batu nisan di tempat pemakaman umum Jetis, Bakungan, Karangdowo, Klaten, Jawa Tengah, Selasa (7/3/2023). Pengecatan tersebiut untuk menghilangkan kesan suasana menyeramkan pada tempat pemakaman dan sebagai persiapan warga dalam menyambut tradisi sadranan. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/tom.Warga mengecat batu nisan di tempat pemakaman umum Jetis, Bakungan, Karangdowo, Klaten, Jawa Tengah, Selasa (7/3/2023). Pengecatan tersebiut untuk menghilangkan kesan suasana menyeramkan pada tempat pemakaman dan sebagai persiapan warga dalam menyambut tradisi sadranan. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/tom. Foto: ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho

Deretan kuburan warna pelangi itu dengan mudah bisa dilihat dari kejauhan. Di sisi selatan kompleks makam berdiri bangsal dengan gapura bersimbol Keraton Kasunanan Surakarta.

Sebagian warga sedang beristirahat usai membersihkan dan mengecat nisan. Warga lain memasang tratag untuk acara tirakatan di jalan depan makam.

ADVERTISEMENT

Ketua RT 3 RW 2, Gigih Wahyu Arjuna mengatakan pengecatan kuburan tersebut sudah dilakukan sekitar 2-3 tahun lalu. Tujuannya agar bersih, ceria dan tidak mencekam suasananya.

"Dicat itu sudah sejak pandemi COVID-19, sekitar 2-3 tahun yang lalu. Agar meriah, bersih, peziarah nyaman, tidak serem, lebih ceria serta tidak mencekam," kata Gigih kepada detikJateng seperti dikutip Selasa (21/3/2023).

Menurut Gigih, pengecatan itu sudah sesuai kesepakatan warga dan ahli waris. Untuk cat seadanya dan tidak ditentukan warnanya.

"Warna seadanya. Ahli waris juga senang karena sudah dirawat dan makam menjadi bersih, yang ngecat serentak semua warga," kata Gigih.

Kuburan di Dusun Jetis, Desa Bakungan, Kecamatan Karangdowo, Klaten bercat warna warni. Foto: Achmad Hussein Syauqi/detikJateng
Selain dicat, sambung Gigih, malamnya diadakan tirakatan di kompleks makam. Siangnya dilanjutkan dengan doa, zikir serta pengajian.

"Nanti malam tirakatan, besok pengajian. Ziarah biasanya mulai hari ini sampai besok masih ramai," ujar Gigih.

Ketua RW 2, Dono menceritakan pengecatan itu disponsori perangkat desa (ulu- ulu) dan warga bergotongroyong. Jumlah nisan sekitar 100 lebih.

"Biasanya dadakan, tidak terprogram. Tapi warga semua mendukung, makam jumlahnya 100 an," ujar Dono.




(fem/fem)

Hide Ads