Cathay Pacific Travel Fair 2023 Segera Digelar, Ada Banyak Promo!

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Cathay Pacific Travel Fair 2023 Segera Digelar, Ada Banyak Promo!

Wahyu Setyo Widodo - detikTravel
Sabtu, 29 Jul 2023 15:05 WIB
Untuk mengantisipasi tingginya minat terbang, maskapai Hong Kong, Cathay Pacific Airways tengah membuka lowongan pekerjaan untuk 2.000 kru kabin.
Foto: Ilustrasi pramugari Cathay Pacific (dok. Cathay Pacific)
Jakarta -

Acara pameran wisata, Cathay Pacific Travel Fair 2023 bakal digelar dari hari Jumat hingga Minggu, 4-6 Agustus 2023 mendatang. Ada banyak promo buat traveler!

Acara tersebut bakal digelar secara serentak di dua lokasi sekaligus, yaitu Senayan City (Jakarta) dan Tunjungan Plaza 6 (Surabaya).

Pameran yang sudah tujuh kali digelar ini menawarkan beragam promo menarik bagi para traveler pemilik Kartu Kredit, Kartu Syariah iB, dan Kartu Debit CIMB Niaga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Promo itu antara lain diskon pembelian tiket pesawat Cathay Pacific hingga Rp 6,8 juta, cicilan 0% hingga 12 bulan, dan hemat hingga 100% dengan menukarkan Poin Xtra.

Agar bisa menikmati promo itu, traveler harus melakukan registrasi secara online terlebih dahulu paling lambat hingga 31 Juli 2023.

ADVERTISEMENT

Setelah registrasi, nasabah akan mendapatkan kode QR yang berfungsi sebagai akses untuk hadir di pameran tersebut sesuai lokasi pameran dan tanggal yang dipilih.

Direktur Consumer Banking CIMB Niaga, Noviady Wahyudi mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk memberikan pengalaman terbaik bagi traveler yang akan mengikuti Cathay Pacific Travel Fair 2023.

"Kami senang dapat menghadirkan kembali pameran yang ditunggu-tunggu para pecinta traveling di Indonesia. Kami sengaja memberikan promo yang lebih menarik yaitu diskon hingga Rp 6,8 juta sebagai apresiasi untuk menyambut HUT CIMB Niaga yang ke-68 pada 26 September mendatang," kata Noviady dalam keterangannya, Sabtu (29/7/2023).

Khusus di pameran ini, pecinta traveling juga bisa mendapatkan voucher senilai Rp 1 Juta untuk pembukaan Tabungan XTRA Savers Valas dengan 13 pilihan mata uang yang menawarkan berbagai keuntungan.

Tak hanya itu, tersedia pula kesempatan memperoleh diskon sebesar 50% dengan tukar Poin Xtra untuk membeli beragam voucher menarik dari mitra CIMB Niaga.

"Segera daftarkan diri Anda dan raih kesempatan mendapatkan diskon dan berbagai promo menarik lainnya di Cathay Pacific Travel Fair 2023. Kami berharap dengan beragam penawaran yang diberikan, traveler dapat liburan dengan lebih hemat dan menyenangkan," tutup Noviady.




(wsw/wsw)

Hide Ads