Selamat Datang di TN Baluran: Dimas si Banteng Jawa

Eka Rimawati - detikTravel
Kamis, 12 Okt 2023 14:35 WIB
Foto: Banteng Jawa di TN Baluran (Eka Rimawati/detikJatim)
Situbondo -

Seekor Banteng Jawa (Bos Javanicus) berumur 6 tahun dari Taman Safari Prigen tiba di Taman Nasional Baluran. Banteng tersebut tiba Selasa (10/10) malam.

Setelah menjalani masa penyesuaian dan istirahat dalam semalam, Banteng yang diberi nama Dimas tersebut dilepaskan ke penangkaran pada Rabu (11/10) pagi.

Selain menambah koleksi banteng jantan di TN Baluran, banteng Jawa ini juga akan menjadi indukan baru untuk memperkaya genetik di taman nasional berjuluk Afrika van Java tersebut.

"Banteng di sini Khan rata-rata genetiknya sama jadi ini nanti buat indukan untuk memperkaya genetik dan menyegarkan darah banteng dengan keturunan lain," ungkap Kepala Balai TN Baluran Johan Setiawan.

Johan mengatakan TN Baluran memiliki suaka banteng yang berfungsi untuk proses breeding. Di suaka Baluran punya 5 indukan betina dan satu ekor pejantan.

Proses pendatangan indukan dari luar Baluran sudah beberapa kali dilakukan. Hasilnya pun efektif dan memperbanyak populasi Banteng Jawa di Baluran.

"Kita sudah merilis empat banteng dengan gen baru dari proses breeding ini," jelasnya.

Johan menyebut hasil pengamatannya bersama peneliti Copenhagen Zoo populasi Banteng Jawa di Baluran mencapai 211 ekor. Ia berharap kedatangan indukan baru dapat memperkaya genetika Banteng Jawa di Baluran.

"Ini ikhtiar kita untuk memperbanyak populasi populasi banteng di Taman Baluran," tandas Johan.

Artikel ini telah tayang di detikJatim.



Simak Video "Video: Melihat Pelepasliaran 4 Banteng Jawa Langka di Pangandaran"

(sym/sym)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork