Kolaborasi antara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) dengan Djalanin.com, bertujuan untuk mengembangkan program-program yang akan meningkatkan daya tarik destinasi pariwisata di Indonesia. Salah satu program yang akan dijalankan adalah pemberian voucher diskon tiket pariwisata dengan nilai mulai dari Rp 5 ribu hingga Rp 250 ribu yang dapat dinikmati oleh seluruh mitra pengusaha pariwisata.
Songgoriti Hot Spring menerima kunjungan dari perwakilan Kemenparekraf yang diwakili oleh Direktur Pemasaran Pariwisata Nusantara Dwi Marhen Yono dan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Malang Purwoto, turut hadir juga CEO Djalanin.com Dion Sultan Ciptadimulya beserta timnya pada Minggu (5/11).
Kunjungan tersebut bertujuan untuk melakukan peninjauan guna memastikan kesiapan Songgoriti Hot Spring yang kini telah menjadi mitra Djalanin.com. Selama kunjungan tersebut, mereka juga berkesempatan merasakan langsung pesona Songgoriti Hot Spring sebagai destinasi terbaru yang menarik di kawasan Kota Batu.
Direktur Pemasaran Pariwisata Nusantara Dwi Marhen Yono, memberikan komentarnya terkait destinasi ini. Ia menyatakan bahwa Songgoriti Hot Spring memiliki fasilitas dan layanan yang baik, sehingga layak menjadi destinasi wisata favorit di Songgoriti. Ia juga menyambut baik kerjasama ini antara Songgoriti Hot Spring dan Djalanin.com.
![]() |
Marketing Manager Songgoriti Hot Spring Sari Mahendra juga mengungkapkan harapannya terkait kerjasama ini. Ia berharap para wisatawan akan mendapatkan kemudahan dalam berwisata.
"Dengan adanya program kerjasama ini, kami berharap akan mendapatkan akses yang lebih luas untuk mempromosikan produk dan layanan kami kepada wisatawan, dan wisatawan juga akan mendapatkan kemudahan dengan berbagai program voucher diskon ini," ujar Sari Mahendra dalam keterangan tertulis, Rabu (8/11/2023).
Sari Mahendra juga mengingatkan para wisatawan untuk segera mengunduh aplikasi Djalanin.com. Dengan aplikasi tersebut, para wisatawan akan dapat menikmati berbagai keuntungan dan fasilitas yang ditawarkan oleh Djalanin.com, sehingga berwisata di Songgoriti Hot Spring maupun destinasi lainnya akan menjadi lebih mudah dan menyenangkan.
Kemitraan antara Songgoriti Hot Spring dan Djalanin.com diharapkan akan membawa dampak positif bagi pengembangan pariwisata di Songgoriti, serta memberikan pengalaman berwisata yang lebih memuaskan bagi para wisatawan.
Dengan berbagai program diskon dan promosi yang ditawarkan, semakin banyak wisatawan yang akan mengunjungi Songgoriti Hot Spring dan menjadikannya destinasi pariwisata unggulan di Indonesia. (Tagsite/Songgoriti Hot Springs)
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Bandara Kertajati Siap Jadi Aerospace Park, Ekosistem Industri Penerbangan
Sound Horeg Guncang Karnaval Urek Urek Malang