Pantai Seram Dijuluki Gerbang Neraka, Ada Ribuan Bangkai Kapal dan Kerangka

Weka Kanaka - detikTravel
Kamis, 02 Mei 2024 22:39 WIB
Skeleton Coast di Namibia yang dijuluki sebagai 'Gerbang Neraka'. (thinkstock)
Jakarta -

Pantai biasanya memiliki panorama yang indah dan menenangkan. Namun, pantai ini justru sangat menyeramkan dengan banyak bangkai kapal dan kerangka.

Di Namibia, ada satu pantai yang memiliki panorama keemasan yang tak biasa. Pantai itu membuat penduduk setempat dan pengunjungnya ketakutan karena pemandangan menyeramkan. Sampai-sampai pantai itu mendapatkan beberapa julukan yang mengerikan, seperti 'Gerbang Neraka', 'Ujung Bumi', hingga 'Tanah yang Dibuat Tuhan Saat Marah'.

Melansir Daily Star, Kamis (2/5/2024), adalah Skeleton Coast di Namibia yang memiliki pemandangan hamparan bukit pasir luas, memiliki cuaca kering, dan terdapat banyak satwa liar. Selain itu, laut di sekitarnya cukup berombak dan lokasinya terpencil.

Panorama yang menarik adalah saat air laut surut. Pengunjung akan menemukan banyak kerangka ikan paus yang terdampar di pantai, serta banyak bangkai kapal. Pemandangan itu bagi sebagian pengunjung dianggap spektakuler, bagi sebagian lagi merasa kacau.

Skeleton Coast, Namibia. (thinkstock)

Karenanya, penduduk setempat dan wisatawan jarang mengunjungi pantai itu. Selain itu, pantai itu ditutup untuk umum dalam upaya melindungi satwa liar dan ekosistem. Namun, bukan berarti traveler tidak bisa berkunjung. Karena tersedia pula beberapa tur berpemandu yang menawarkan sekilas bagian dari pantai tersebut.

Skeleton Coast Park berada dekat dengan Hoanib River. Tempat itu dapat ditempuh dengan berkendara selama beberapa jam dari kota dan desa terdekat. Jika traveler tergoda untuk menjelajahinya sendiri, ada beberapa perusahaan yang menawarkan paket perjalanan seperti Audley Travel dan Kuoni.

Walaupun memiliki kontur gurun yang keras, di dalamnya terdapat banyak satwa liar. Misalnya gajah, jerapah, singa, hyena, bahkan babon. Selain itu, pesisir pantai itu memiliki cuaca yang hangat dan kering karena bersifat gurun. Namun, badai laut berbahaya pun disebut tetap terjadi.

Bahkan, diperkirakan ada lebih dari seribu bangkai kapal di sepanjang Skeleton Coast. Bangkai kapal terkenal seperti Winston, yakni kapal pukat yang kandas pada 1970 dan masih dapat dilihat. Bangkai kapal lainnya Eduard Bohlen yang dibuat pada awal 1900-an dan masih terkubur sebagian di dalam pasir pantai sampai sekarang.

Skeleton Coast, Namibia. (thinkstock)

Walaupun kondisinya bagi sebagian orang menyeramkan, tetapi Skeleton Coast ternyata masuk ke salah satu pantai keemasan terbaik di dunia oleh Beach Atlas.

"Skeleton Coast, yang dikenal sebagai 'Gerbang Neraka', adalah hamparan terpencil di Namibia di mana Arus Benguela Atlantik bertemu dengan gurun," kata ahli perjalanan.

"Namanya yang menakutkan berasal dari kerangka ikan paus dan banyak bangkai kapal yang tersebar di sepanjang pantainya. Suku Ovahimba, yang memanfaatkan tulang ikan paus untuk gubuk-gubuk mereka, berkontribusi pada lanskap budaya yang unik di kawasan ini. Daerah yang tidak ramah namun menarik ini menampilkan keindahan yang mencolok dan tantangan alam yang tiada henti," keterangan ditambahkan.



Simak Video "Video Israel: Jika Hamas Tak Bebaskan Sandera, 'Gerbang Neraka' Akan Terbuka"

(wkn/fem)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork