Tidak jarang kamu sudah merencanakan bepergian ke sejumlah destinasi wisata di Jakarta atau beberapa kota lainnya. Namun hujan deras dan banjir yang timbul, memaksa kamu berpikir ulang.
Bukan artinya kamu tidak bisa pergi traveling. Namun saat puncak musim hujan begini, kamu perlu tips yang jitu untuk bepergian dengan tepat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Cek cuaca
Jika terjadi hujan semalaman, ada risiko banjir akan terjadi pada pagi dan siang hari. Cek cuaca ketika kamu akan pergi traveling. Kamu bisa memantau berbagai aplikasi cuaca atau mencari informasi terkini dari berita.
2. Bawa payung dan jas hujan
Dalam puncak musim hujan, kita tidak tahu kapan hujan turun dan berhenti. Bisa saja hujan deras mendera ketika kamu sedang ada di tengah jalan.
Jangan lupa untuk selalu membawa payung dan jas hujan di dalam tas. Kalau hujan turun, setidaknya kamu bisa berlindung dengan payung dan jas hujan sebelum mencari tempat berteduh.
3. Miliki aplikasi pemantau banjir
Bukan cuma cuaca yang jadi masalah, tetap banjir yang muncul kemudian. Sebelum kamu bepergian, sebaiknya kamu sudah punya aplikasi atau tahu situs pemantau banjir.
Mau pergi kemana, segera cek destinasi kamu kena banjir atau aman-aman saja. Jangan cuma destinasinya yang dicek, cek juga jalan atau akses menuju ke sana. Kalau jalannya banjir, kamu harus mencari jalan lain untuk menuju ke sana.
4. Pilihan kendaraan
Dengan hujan yang sering dan ancaman banjir, motor menjadi moda transportasi yang paling rentan dan tidak bisa melindungi kita. Mobil pribadi bisa menjadi pilihan, namun kendaraan umum seperti bis dan KRL bisa menjadi andalan.
5. Pilih destinasi indoor
Ancaman banjir dan hujan membuat kita harus lebih cerdas dalam memilih destinasi. Tempat outdoor seperti taman, perlu dihindari sementara waktu karena ancaman hujan.
Sementara tempat seperti lembah atau tepi sungai juga perlu dihindari karena ancaman banjir. Destinasi terbaik untuk pilihan traveling saat rawan banjir adalah tempat indoor.
Kamu bisa pilih untuk pergi ke museum, galeri, mal, atau wisata kuliner yang menghangatkan tubuh. Tetap waspada dan hati-hati ya, traveler! (fay/fay)












































Komentar Terbanyak
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Bukan Hanya Wisatawan, Menkes Juga Merasa Berat Bayar Tiket Pesawat
DPR Beberkan Biang Keladi Harga Tiket Pesawat Domestik di Indonesia Mahal