Tiket Pesawat Mahal, Booking.com Tetap Optimis

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Tiket Pesawat Mahal, Booking.com Tetap Optimis

Bona - detikTravel
Sabtu, 27 Apr 2019 09:45 WIB
Ilutrasi Booking.com (Afif Farhan/detikcom)
Jakarta - Harga tiket pesawat masih dinilai mahal bagi traveler. Tapi Booking.com masih optimis dengan wisatawan internasional maupun domestik.

Sebagai salah satu perusahaan perjalanan global terbesar, Booking.com mendukung pertumbuhan wisatawan Indonesia. Bukan cuma internasional, domestik pun masuk dalam perhitungannya.

Di tengah kenaikan harga tiket pesawat, banyak traveler yang merasa berat untuk liburan. Pihak Booking.com pun memberikan tanggapan terkait perilaku wisatawan saat kenaikan harga pesawat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Dari data yang ditunjukkan, masih banyak wisatawan Eropa yang datang ke Indonesia. Jadi kita masih optimis," ujar Angel Llul Mancas, Wakil Presiden dan Direktur Pelaksana Booking.com Asia-Pasifik, Jumat (24/4/2019).

Lalu bagaimana dengan wisatawan domestik, apakah ada penurunan pemesanan?

"Sejauh ini datanya masih sama, jadi kami masih optimis. We feel comfortable," ungkap Angel.


Tonton juga video Harga Avtur Tinggi, Jokowi Minta Dihitung Ulang:

[Gambas:Video 20detik]


Tiket Pesawat Mahal, Booking.com Tetap Optimis
(bnl/msl)

Hide Ads