Makan Enak dan View Yahud di Kampung Laut Semarang Waktu Itu

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Makan Enak dan View Yahud di Kampung Laut Semarang Waktu Itu

Lena Ellitan - detikTravel
Sabtu, 25 Apr 2020 20:30 WIB
loading...
Lena Ellitan
Pintu masuk restoran kampung laut Semarang.
Jembatan kayu yang dibangun menuju restoran Kampung Laut.
Gazebo-gazebo kecil yang disediakan untuk pengunjung kelompok kecil 6 sampai 8 orang.
Lampu-lampu menambah keindahan malam.
Pemandangan indah akhir tahun di restoran Kampung Laut.
Makan Enak dan View Yahud di Kampung Laut Semarang Waktu Itu
Makan Enak dan View Yahud di Kampung Laut Semarang Waktu Itu
Makan Enak dan View Yahud di Kampung Laut Semarang Waktu Itu
Makan Enak dan View Yahud di Kampung Laut Semarang Waktu Itu
Makan Enak dan View Yahud di Kampung Laut Semarang Waktu Itu
Jakarta - Kampung Laut merupakan destinasi kuliner malam di Semarang. Sayang situasi saat ini tak memungkinkan untuk makan di tempat. Kampung Laut berada di Jalan Anjasmoro Tawang Mas, Kompleks Puri Maerokoco PRPP, Semarang Barat di Jawa Tengah. Kampung Laut memang menarik terutama malam hari karena, selain pengunjung dapat menikmati berbagai menu tradisional dan masakan seafood, suasana tempat ini juga menyenangkan.Β  Kampung Laut memiliki tempat yang luas untuk menampung pengunjung yang menikmati suasana. Beberapa kursi sepertinya sengaja disediakan bagi pengunjung yang ingin menikmati pesona Kampung Laut yang tidak banyak ditawarkan tempat lain.Pemandangan dan suasana senja maupun malam memang menjadi daya tarik tersendiri oleh Restoran ini. Kampung Laut bukan sekadar tempat transit sehingga banyak pengunjung yang menjadikannya sebagai tempat menghabiskan waktu bersama teman, rekan kerja, atau keluarga. Letaknya yang agak jauh dari pusat kota itu malah menjadikannya tempat yang tenang dan menjadi pilihan pengunjung jenuh dengan keramaian kota.Baca Juga: Rekomendasi Oleh-oleh Murah dan Nikmat dari SemarangSaat kita memasuki kawasan umah Makan Kampung Laut, kita dapat melihat jembatan kayu panjang dilengkapi lampu-lampu kecil di tiap sudutnya menyambut pengunjung. Kampung Laut memberikan suasana rumah makan terapung di atas laut, walaupun sebenarnya restoran ini dibangun di atas payau. Kita dimanjakan dengan menu andalan mereka seperti bandeng bumbu bali, bandeng kropok, dan olahan makanan laut lain, ops tetapi masakan olahan sayur dan sambelannya juga mantap.Kampung Laut dibangun seluas 2 hektar dengan gazebo-gazebo kecil yang dapat menampung enam sampai delapan orang serta ruang yang luas untuk pengunjung yang lebih banyak. Kampung Laut juga menyediakan ruangan semi outdoor.Baca Juga: Memborong Batik di Pekalongan Dapat Bonus Sate KTL Persinggahan saya ke Kampung Laut akhir tahun lalu, sebelum virus Corona menjadi pandemi makanya saat itu pengunjung masih sangat ramai. Semoga setelah pulih dari pandemic, Kampung Laut kembali ramai dikunjungi oleh pecinta kuliner dan pemandangan malam di tepi laut.
Hide Ads